BANYUMAS TODAY Baturraden, Kabupaten Banyumas menyimpan beragam keindahan. Tak hanya pemandangan khas pegunungan yang menyejukkan mata, kawasan wisata di lereng Gunung Slamet ini juga memiliki air terjun (curug) dengan air panas dan dingin.

Salah satu air terjun yang sedang happening dan diburu para traveler adalah Curug Jenggala. Curug ini cukup unik dan Instagenik karena memiliki tiga aliran air terjun, sehingga kerap dijadikan objek untuk swafoto.

BACA JUGA :  Resep Membuat Rendang Ayam Tanpa Santan yang Lezat dan Bikin Ketagihan Keluarga

Curug Jenggala terletak di Dusun Kalipagu, Desa Ketenger, Kecamatan Baturraden. Ketenger merupakan salah satu desa wisata karena banyaknya destinasi wisata di wilayah ini.

Curug Jenggala cocok untuk menjadi destinasi yang wajib dikunjungi bagia Anda yang ingin melepas penat setelah disibukkan rutinitas kerja. Curug ini menawarkan keindahan yang sangat luar biasa dengan konsep yang kekinian.

============================================================
============================================================
============================================================