recep-tayyip-erdogan-023ISTANBUL TODAY- Turki kembali memberhentikan hampir 1.700 personel militer dan menutup 131 media, yang diduga terkait upaya kudeta pada 15-16 Juli lalu. Sejauh ini, puluhan ribu orang—termasuk polisi, hakim, guru, telah dipe­cat atau diskors untuk diselidi­ki apakah terkait dengan ula­ma Fethullah Gulen atau tidak.

Gulen, yang kini hidup dalam pengasingan di Penn­sylvania, AS, dituding menjadi dalang percobaan kudeta yang gagal itu. Namun Gulen, yang tadinya merupakan sekutu Erdogan, membantah terlibat dalam kudeta itu.

Kemarin, militer mem­berhentikan dengan tidak hormat tepatnya 1.684 per­sonelnya, menurut seorang pejabat Turki yang berbicara dengan syarat anonim. Di antara mereka, termasuk 149 jenderal dan laksamana yang berarti sekitar 40 persen dari semua jenderal dan laksama­na di militer Turki.

============================================================
============================================================
============================================================