B3BOGOR, TODAY- Kenakalan remaja di Kota Hujan masih terbilang tinggi terutama aksi tawuran yang kerap dilakukan para pelajar di Kota Bogor. Menyikapi hal itu, Ke­pala Kepolisian Resor (Kapolres) Bogor Kota menyelenggarakan roadshow ke sekolah-sekolah di Kota Bogor, Senin (16/11/2015). Kali ini, Kapolres Bogor Kota mendatangi SMA Negeri Satu (SMANSA) Kota Bogor dan didaulat menjadi inspektur upacara dalam kegiatan upacara seko­lah.

“Kami datang ke sekolah-sekolah yang ada di Kota Bogor tentunya membawa sebuah harapan dalam dunia pendidikan, dima­na kita bisa mengenang jasa para pahlawan seb­agai teladan kita dalam belajar,” kata Kapolres Bogor Kota AKBP Andi Herindra usai mengun­jungi SMAN 1 Kota Bogor.

BACA JUGA :  SBR 'Manifesting The Future', Pamerkan Karya Seni Siswa Penuh Filosofi

Lebih jauh dia mengungkapkan, saat ini ke­nakalan remaja terbilang sudah membahayakan karena banyak nyawa sesama pelajar melayang saat tawuran.

“Kita himbau kepada para pelajar untuk ti­dak terjebak tawuran, menghindari pergaulan bebas dan seks bebas. Marilah kita ubah pola pikir ke arah yang lebih baik, karena hal itu semuanya negatif,” te­gasnya.

BACA JUGA :  Dedie Rachim Apresiasi Renovasi MCK SDN Semeru 6 Kota Bogor

Mantan Kapolres Kepulauan Seribu ini pun berpesan kepada para guru SMANSA un­tuk lebih menekankan kepada pembinaan moral dan karakter siswa, karena itu akan menjadi bekal yang sangat berharga un­tuk para generasi muda nantinya.

============================================================
============================================================
============================================================