BOGOR TODAY – Gempa berkekuatan 5.0 Skalarikter (SR) yang terjadi di Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, terasa hingga Kota Bogor, Selasa (10/3/2020) sore.

Gempa itu pun mengguncang gedung DPRD Kota Bogor yang berada di Jalan Pemuda, Tanah Sareal. Akibat gempa tersebut, seluruh pegawai dan juga para pimpinan DPRD Kota Bogor berlarian ke lantai dasar guna menyelamatkan diri.

BACA JUGA :  RSUD Leuwiliang Hadirkan Dokter Spesialis di Laboratorium Patologi Anatomik

Wakil Ketua DPRD Kota Bogor, Jenal Mutaqin mengatakan, saat kejadian dirinya sedang berada di ruangan bersama sejumlah stafnya sedang membahas beberapa agenda atau beberapa aspirasi. Namun, sambung Jenal, kursi yang ia duduki tiba-tiba goyang.

============================================================
============================================================
============================================================