BABAKANMADANG TODAY – Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat Mulyadi dan Ketua DPC Gerindra Kabupaten Bogor Iwan Setiawan, diputuskan untuk maju di pemilihan kepala daerah (Pemiluka) Bupati Bogor yang akan digelar Rabu 27 Juni 2018 mendatang.

Keputusan ini diambil secara bulat peserta rapat pimpinan daerah (Rapimda) DPD Partai Gerindra Jawa Barat, yang berlangsung di Hotel Aston, Kecamatan Babakanmadang, Senin (1/5/2017). “Peserta Rapimda telah memutuskan secara bulat, saya sebagai calon Gubernur Jawa Barat,” kata Mulyadi, kepada wartawan usai Rapimda, Senin malam.

BACA JUGA :  Jadi Beban APBD Kota Bogor, Komisi III Pertanyakan Urgensi Kantor Pemerintahan Baru

Ketika ditanya soal koalisi Mulyadi menegaskan, sesuai arahan ketua umum Prabowo Subianto, Gerindra akan menjalin koalisi dengan PKS.
“Tapi, kami juga membuka pintu bagi partai lainya untuk berkoalisi baik di Pilgub Jabar maupun Pilbup Bogor,” katanya.

BACA JUGA :  DPRD Desak Pemkot Selesaikan Masalah Kemiskinan dan Pengangguran di Kota Bogor

Pada kesempatan itu, sempat terdengar nama Dedi Mizwar,  ketika ditanyakan kepada Mulyadi, apakah Dedi Mizwar yang kini menjabat Wakil Gubernur Jawa Barat, diposisikan sebagai calon gubernur atau wakil gubernur. “Bagi saya masalah posisi tidak terlalu penting, mau D 1 atau D 2, saya siap mengemban amanah partai,” ujarnya disambut tepuk tangan peserta.

============================================================
============================================================
============================================================