GUNUNGPUTRI TODAY – Hujan dengan insensitas tinggi yang mengguyur kawasan Bogor dan sekitarnya menyebabkan volume air sungai Cileungsi – Cikeas meluap, sehingga menggenangi perumahan Villa Nusa Indah, Kelurahan Bojongkulur, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor.

Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor Muhammad Adam mengatakan banjir mengenangi delapan RW dengan ketinggian bervariasi hingga setengah meter.

BACA JUGA :  Kecelakaan Motor Tercemplung ke Sungai Cilacap, Diduga Hilang Keseimbangan

“Yang tergenang di spot tertentu saja, seperti di daerah cekungan dan daerah sekitar pinggiran sungai langganan banjir,” ujar Adam, saat dikonfirmasi melalui pesan singkat whatsapp, Selasa (25/2/2020).

Dia mengatakan, banjir diperkirakan mengenangi permukiman warga sejak pukul 03.00 WIB dini hari. Selain sungai yang meluap, hujan lokal di lokasi yang tak kunjung berhenti juga jadi penyebab banjir.

============================================================
============================================================
============================================================