HL-(2)Nilai impor nonmigas Indonesia jatuh ke level paling rendah dalam 21 bulan terakhir pada Mei 2015, sebulan sebelum Ramadan

Oleh : Adilla Prasetyo
[email protected]

Impor non migas In­donesia pada Mei 2015 anjlok 13,87 pers­en year on year ke 9.529,1 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau turun 7,39 persen dibandingkan 10.290 juta dolar AS pada April 2015.

Nilai pembelian ba­rang dari luar negeri sepanjang Mei 2015 ada­lah yang paling rendah sejak Agustus 2013 di saat nilai impor non mi­gas mencapai 9.340 juta dolar AS. Adapun total nilai impor sepanjang Mei turun 21,40 persen year on year menjadi 11.609,6 juta dolar AS, sedangkan total impor Januari hingga Mei 2015 jatuh 17,90 persen men­jadi 60,697,3 juta dolar AS.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Rabu 17 April 2024

Penurunan tajam nilai impor non migas yang terjadi pada April dan Mei, 2 bulan sebelum Ramadan, bisa menjadi indikasi ren­dahnya permintaan di Indonesia. Pada April 2015, nilai impor jatuh 22,32 persen dibanding­kan April 2014.

BACA JUGA :  Resep Membuat Semur Daging dan Kentang untuk Menu Andalan Keluarga

Kinerja ekspor Indo­nesia masih melempem. Nilai ekspor sepanjang Mei jatuh 15,24 persen year on year ke 12,564,6 juta dolar AS, atau turun 4,11 persen dibanding­kan bulan April 2015

Ekspor lemak dan min­yak he­wan/nabati yang meny­umbang hampir 15 persen dari nilai ekspor Indone­sia telah anjlok 4,84 pers­en sepanjang Januari hingga Mei 2015. Nilai ek­spor golongan barang yang meliputi CPO tersebut, anjlok 17,54 persen year on year pada Mei menjadi 1 . 5 2 2 , 7 juta.

============================================================
============================================================
============================================================