unnamedJAKARTA, Today – Menteri Koordinator Pem­bangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani menyatakan Indonesia siap menjadi tuan rumah MotoGP 2017 Asian Games 2018. Pemerintah akan memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan kedua event itu.

“Prinsipnya kami (pemerintah,red) men­dukung dan setelah kami kaji semua hal, ti­dak menyalahi aturan dan administrasi yang ada Indonesia. Jadi siap menjadi tuan rumah Asian Games dan MotoGP,” kata Puan di Ja­karta, Senin (11/1/2016).

Puan menyampaikan kesiapan pemer­intah mendukung penuh dua perhelatan olahraga taraf internasional itu seusai menggelar rapat koordinasi dengan sejum­lah pihak.

Koordinasi dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga Iman Nahrawi, Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Erick Thohir dan Direktur Utama Sirkuit Sentul, Tinton Soeprapto.

Terkait persiapan penye­lenggaraan Asian Games, Puan menjelaskan, pembangunan wisma atlet di Kemayoran, Jakarta Pusat, akan dibangun Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

BACA JUGA :  Bogor Football School, Wadah Anak-anak Kembangkan Sepak Bola

Kementerian akan membangun wisma atlet di Blok C3 dan B10. Sedangkan wisma atlet di Blok C2, lanjut Puan, bakal dibangun oleh PT Perumnas.

“Pada malam ini diumumkan kon­traknya oleh ke­menterian. Masalah pem­bangunan wisma atlet akan berjalan sesuai target. In­sya Allah, 9 Maret akan groundbreaking di C2 dan B10,” tutur Puan.

Dalam kesempatan itu, Puan juga menjelaskan rencana pemerintah menyiap­kan lokasi pertandingan (venue) di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat.

“Venue di Gelora Bung Karno akan dilakukan reno­vasi dan revitalisasi besar-besaran. Meski demikian, ‘heritage’ tidak akan hilang na­mun fasilitas yang akan dikerjakan memiliki standar internasional,” ujar Puan.

Seusai rapat, Menpora juga melaporkan kepada Puan ter­kait kesiapan atlet-atlet Indonesia menghadapi Asian Games.

BACA JUGA :  Kang Jaya Cup Mini Soccer Turnamen, Cegah Maraknya Kenakalan Remaja

“Kemenpora siap melaksanakan seluruh cabang olahraga,” ujar Imam. Selain mel­aporkan kepada Puan, lanjut Imam, dirinya juga melaporkan perkembangan ke Presiden Joko Widodo.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo mempercayakan persiapan Asian Games 2018 dan MotoGP 2017 kepada Puan selaku menteri koordinator yang membawahi salah satunya Kemenpora.

Dalam kesempatan itu, Puan juga me­minta kepada Imam menyiapkan atlet-atlet Indonesia agar dapat meraih kemenangan di Asian Games. “Perlu diperhatikan juga pelati­han atlet-atlet sehingga bisa mencapai target yang kita inginkan,” ujar Puan.

Sementara itu, Tinton menyatakan, In­donesia memiliki sumber daya untuk meny­elenggarakan MotoGP. Menurutnya, sirkut sentul apabila dilakukan perbaikan sudah bisa digunakan untuk perhelatan MotoGP.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================