JAKARTA TODAYHonda Motor Company, Ltd. akan mengucur dana investasi sebesar Rp5,1 triliun mulai tahun ini hingga 2023. Investasi itu disebut untuk pengembangan model baru dan lokalisasi industri otomotif Honda.

“Pengembangan model baru dan lokasilasi, kami sangat komit dengan lokalisasi, kami sangat mendukung program pemerintah dalam hal pengembangan industri dalam negeri,” kata Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy kepada media di sela-sela Honda Fastival 2 di Kemayoran, Jakarta, Minggu (24/11).

BACA JUGA :  Briefing Staf Terakhir Bersama Wali Kota Bogor, Ini Kata Bima Arya dan Dedie Rachim

Sejumlah pelaku industri otomotif Jepang akan investasi di Indonesia untuk beberapa tahun ke depan. Kabar ini diumumkan Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bahwa ada investasi lebih dari Rp33 triliun dari pemanufaktur Jepang salah satunya Honda.

BACA JUGA :  KUSTA, KENALI PENYAKITNYA RANGKUL PENDERITANYA

Menurut Yusak investasi Rp5,1 triliun tidak untuk produksi mobil hybrid dan listrik, melainkan fokus strategi mobil konvensional, lokalisasi dan sebagainya.

“Investasi RP5,1 triliun. 2020 onward disesuaikan dengan kondisi pasar. Dalam Rp5,1 triliun tidak ada [rencana produksi mobil listrik] elektrifikasi,” ucap Yusak.

============================================================
============================================================
============================================================