CIBINONG TODAY – Merosotnya nilai investasi yang masuk ke Kabupaten Bogor pada semester pertama tahun 2019, mendapatkan sorotan dari Wakil Ketua DPRD, Muhamad Romli.

Dia menilai, perlu ada perbaikan secara menyeluruh yang dilakukan perintah sebagai strategi mendatangkan investor untuk berinvestasi di Kabupaten Bogor.

“Yang paling pertama adalah pemerintah harus menjamin kenyamanan dan keamanan investor di Kabupaten Bogor. Karena menurut saya jika itu tidak bisa diberikan, maka dengan sendirinya investor pergi,” kata Romli dihubungi wartawan, Senin (2/9/2019).

BACA JUGA :  Delman di Bantul Terperosok ke Parit 3 Meter, Diduga Kuda Tak Bisa Dikendalikan

Dua faktor itu menurutnya juga harus dikuatkan dengan komitmrn stakeholder berkaitan. Termasuk dengan masyarakatnya yang ada di titik dimana investor berinvetasi.

“Maka kita harus perbaiki juga kualitas SDM kita. Ini penting, investor juga akan melihat ini. Sebab, biaya yang dikeluarkan mereka untuk masuk ke Kabupaten Bogor juga tinggi,” tegasnya.

BACA JUGA :  Berbagi Kebahagiaan, JJB Bagikan Takjil Gratis Ke Pengendara

Tidak hanya itu, infrastruktur jalan kata Romli juga sangat berpengaruh. Sebab, investor akan melihat bagaimana pembangunan akses transportasinya untuk mempermudah mereka dalam berinvestasi.

============================================================
============================================================
============================================================