Berita-3---AdilBOGOR, Today – Tiga atlet dari ca­bang olahraga Bulutangkis Kabupaten Bogor yang mewakili Jawa Barat pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), tingkat Nasional di Makasar beberapa waktu lalu, akhirnya sukses meraih medali untuk Kontingen Tanah Pasundan.

Ketiga atlet pelajar Bulutangkis asal Bumi Tegar Beriman yang memperkuat Kontingen Jawa Barat di Ajang O2SN di Makasar adalah, Deasy Dwy Trisnawa­ti, asal Sekolah Dasar Negeri 1 Gunung Putri, Silvia Ratih dari Sekolah Menen­gah Pertama Negeri 1 Gunung Putri, dan Tryharyanto dari Sekolah Menegah Atas 1 Babakan Madang.

BACA JUGA :  Nathan Tjoe-A-On Bakal Perkuat Timnas Lawan Korsel

Kepala Seksi (Kasi) P2OR Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Dedi Supriadi mengatakan, Deasy Dwy Tris­nawaty menang setelah mengalahkan lawan Provinsi NTT, jenjang SMP Silvia Ratih menang mengalahkan atlet asal Provinsi Gorontalo, dan jenjang SMA, Tryharyanto juga meraih kemenangan setelah mengalahkan atlet dari Provinsi Sulteng. “Secara keseluruhan, kami puas dengan prestasi mereka,” kata Dedi.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Ia menambahkan, Ketiga atlet Ka­bupaten Bogor yang menjadi duta Provinsi Jawa Barat tersebut memang memiliki potensi di jenjangnya masing-masing. “Secara fisik, dan teknik tiga at­let ini sangat layak untuk memperkuat kontingen Jabar. Selain memiliki men­tal tangguh, ketiganya juga sangat men­guasai teknik permainan,” pungkas Dedi.

(Adilla Prasetyo Wibowo)

============================================================
============================================================
============================================================