Untitled-11PENYAKIT Hepatitis B merupakan penya­kit yang dapat ditularkan melalui hubun­gan seksual dari cairan sperma (sexual transmitted disease atau STD), darah atau cairan tubuh lain. Penyakit ini dapat men­imbulkan penyakit serius dan mengakibat­kan kerusakan hati yang dapat berakhir dengan kematian atau kanker hati.

Masa inkubasi dari penyakit hepatitis B ini berkisar antara 45-180 hari dan lama masa inkubasi tergantung pada jumlah vi­rus yang masuk ke dalam tubuh dan cara penularan serta daya tahan pasien. Penya­kit ini sering dijumpai pada 30-50 persen pada usia lebih dari 50 tahun dan 10 persen pada usia kurang dari 50 tahun. Ke­luhan pada penyakit hepatitis B biasanya mual tidak nafsu makan, lemas, muntah, nyeri pada otot dan sendi, demam, kenc­ing berwarna cokelat tua dan kulit ber­warna kuning.

BACA JUGA :  Kalap Makan Daging saat Lebaran, Coba 5 Makanan Ini yang Bisa Menurunkan Darah Tinggi

Kebanyakan kasus dengan infeksi hep­atitis B akan sembuh dalam waktu 6 bulan dan mengalami kekebalan. Di mana 15-20 persen akan menjadi hepatitis kronik atau penyakit hati menahun yang kemudian menjadi sirosis hati dan berkembang men­jadi kanker hati.

Hepatitis B dapat diklasifikasikan menjadi dua jenis yaitu hepatitits B akut dan hepatitis B kronis. Hepatitis B akut ter­jadi pada 1 sampai 4 bulan pertama sejak terinfeksi virus hepatitis B. Bagi sebagian orang yang terinfeksi hepatitis B, mereka tidak memiliki gejala tetapi yang lain me­miliki gejala seperti:

  • Demam
  • Gejala yang menyerupai penyakit flu
  • Sering kelelahan
  • Kehilangan nafsu makan
  • Perut terasa mual
  • Warna kulit dan putih mata menjadi berwarna kuning
  • Nyeri di daerah hati
  • Timbulnya ruam pada telapak tangan
  • Darah terlalu encer sehingga sulit membeku
  • Gangguan penglihatan karena penu­runan penyerapan vitamin A
  • Dapat pula terjadi osteoporosis karena penurunan penyerapan vitamin D
BACA JUGA :  Ada Efek Jika Minum Kopi Setelah Makan Daging? Simak Ini

Dalam kasus yang jarang terjadi, mis­alkan pada penyakit yang disebut dengan hepatitis fulminan. Penyakit ini terjadi karena kerusakan hati yang sangat parah, sehingga organ hati berhenti berfungsi. Kondisi ini mengancam nyawa penderi­tanya dan dapat menyebabkan masalah pendarahan yang dapat mengakibatkan kematian.

Gejala hepatitis B kronis yang berva­riasi. Hal ini juga tergantung pada tingkat keparahan dari kerusakan hati. Hati memi­liki banyak fungsi diantaranya adalah:

============================================================
============================================================
============================================================