46-rossi_ac5_0371.gallery_full_top_lg-(1)Keduanya hanya dip­isahkan 11 angka se­hingga peluang The Doctor dan X-Fuera untuk juara masih seimbang.

MotoGP 2015 yang tinggal dua seri lagi bisa saja membuat berbagai kejutan. GP Sepang pada Minggu 25 Oktober 2015 dan GP Valencia pada Minggu 8 November 2015 sama-sama men­arik dan menentukan hasil akhir kompetisi balap motor premium ini.

Banyak yang memprediksi kalau penentuan siapa yang akan menjadi juara berlangsung di seri terakhir. Tapi, ada hitung-hitun­gan sederhana yang membuat Rossi dapat juara di Sepang, tak peduli apapun hasil di Valencia.

Pembalap 36 tahun berpa­spor Italia itu wajib finis pertama di Sepang dan Lorenzo cuma bisa finis keenam atau ke belakang, maka The Doctor pasti juara.

Jika Rossi finis pertama di Sepang, maka ia akan mendapat tambahan 25 angka. Perolehan poinnya saat ini 296 akan men­jadi 321.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Menuju Vietnam, Lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sedangkan X-Fuera hanya memperoleh tambahan 10 poin jika finis keenam di Sepang dan poinnya menjadi 295 dari sebel­umnya 285.

Seandainya Lorenzo menang di Valencia dan Rossi gagal fi­nis pun, poin rider Spanyol itu hanya 320 dan masih di bawah rivalnya, mengutip Crash, Senin (19/10/2015).

Juara tujuh kali kelas utama, Valentino Rossi, mengaku pereb­utan gelar juara MotoGP 2015 baru akan ditentukan di race ter­akhir yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia pada Minggu 8 November 2015.

Rider berjuluk The Doctor menilai semua pembalap bisa ambil andil dalam perburuan gelar juara musim ini. Terbukti pada race yang berlangsung di Sirkuit Phillip Island pada Min­ggu 18 Oktober, pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez menjadi yang terbaik.

BACA JUGA :  Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di Final Swiss Open 2024

Padahal, rider berpaspor Spanyol tersebut sudah tak me­miliki peluang menjadi juara. Kesempatan menjadi kampiun tinggal diperebutkan dua rider Tim Movistar Yamaha, Rossi dan Jorge Lorenzo.

Saat ini Rossi berstatus seb­agai pemuncak klasemen, diikuti X-Fuera julukan Lorenzo yang menduduki posisi dua dan ter­paut 11 poin.

Masih ada dua race tersisa yakni di Sepang dan Ricardo Tormo untuk mengetahui yang terbaik di akhir musim.

“Dalam perebutan gelar juara, setiap pembalap bisa di­favoritkan di setiap balapan tersisa,” jelas Rossi seperti men­gutip dari Motorsport, Senin (19/10/2015).

“Untuk mengetahui siapa yang akan meraih gelar juara, kami harus menunggu hingga 8 November. Satu terpenting, saya harus finis di depan Jorge Loren­zo setelah Valencia,” urai rider berpaspor Italia. (*)

Oleh : IMAM BACHTIAR
[email protected]

============================================================
============================================================
============================================================