suyudi-kapolres-(-di-croop-aja-)BOGOR,TODAY – Guna men­jaga kondusifitas perayaan Hari Raya Idul Fitri 2015, Polres Bogor sudah jauh-jauh hari mempersiapkan strategi khusus dengan mengerah­kan seluruh anggotanya yang dibantu unsur Brimob.

Kapolres Bogor, AKBP Suyudi Ario Seto mengung­kapkan membagi habis per­sonel kepolisian baik dari Polres Bogor maupun Polsek-polsek yang menjadi bagian Polres Bogor.

“Kurang lebih ada 1.116 personel yang kita kerahkan nanti dibantu juga dengan unsur Brimob dan Sniper untuk titik-titik yang kita anggap rawan misalnya di Gadog, Puncak,” ujar Kapolres, Senin (29/6/2015).

BACA JUGA :  Rio Ditemukan Tak Sadarkan Diri di Cidereum, Diduga Karena Kelelahan

Ia juga men­gatakan mendiri­kan 21 pos pelayanan di seluruh wilayah Bumi Tegar Beriman den­gan satu pos besar di Mar­kas Polres B o g o r serta satu pos peng– a m a n a n yang ditempatkan di Gadog.

“Selain itu, ada juga pos keliling atau mobile. Misal­nya jika ada laporan dengan wilayah dengan titik kemac­etan dan kriminalitas yang tinggi, kami sambangi ke lo­kasi dengan menempatkan beberapa personel dengan melakukan upaya kepolisian. Total model pos seperti ada 33 buah yang kini sedang di­siapkan,” lanjut Suyudi.

Ia juga mengatakan jika tidak semua anggota men­genakan seragam lengkap. Tetapi juga menyebar polisi berpakaian preman dan melakukan patroli ke setiap wilayah guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Ingatkan PPPK untuk Melayani Masyarakat Kabupaten Bogor Secara Optimal

Lebih lanjut ia menjelaskan ke-jahatan yang k e r a p terjadi di Hari Raya Idul Fitri adalah pencopetan, penjam­bretan, penggendaman dan pecurian rumah kosong.

“Saya imbau masyarakat lebih waspada dan berha­ti-hati saat meninggalkan rumah untuk waktu yang lama,” imbaunya.

Dalam pengaman mudik ini, pihaknya juga meli­batkan TNI hingga Linmas setempat, serta Tim Buru Sergap (Buser).

(Rishad No­viansyah)

============================================================
============================================================
============================================================