SULAWESI UTARA TODAY – Masyarakat yang tinggal di sekitar bantaran sungai yang berhulu dari puncak Gunung Karangetang, Sulawesi Utara diminta tetap waspada. Selain itu warga dan wisatawan dilarang mendekati gunung di Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) ini.

Peningkatan kesiapsiagaan ini untuk mengantisipasi potensi ancaman lahar hujan dan banjir bandang dari puncak Gunung Karangetang yang dapat mengalir hingga ke pantai.

BACA JUGA :  Pj. Bupati Bogor Sampaikan Laporan Keuangan Pemkab Bogor Tahun 2023 Kepada BPK

Kepala Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Karangetang Yudia Prama Tatipang menjelaskan, hasil pengamatan periode Senin (18/11/2019) sejak pukul 00.00 hingga 06.00 Wita, secara visual kondisi gunung masih jelas.

Sementara asap kawah bertekanan sedang teramati berwarna putih dengan intensitas sedang dan tinggi 50 meter di atas puncak kawah.

============================================================
============================================================
============================================================