Untitled-11Semangat SMA Negeri 1 Babakanmadang untuk membangun lingkun­gan sekolah yang hijau, sejuk, dan asri, patut diacungi jempol. SMA yang dipimpin Elis Nurhayati ini begitu giat melakukan penana­man pohon di area terbuka yang ada di ling­kungan sekolah tersebut, termasuk di pinggiran lapangan bola.

RICKY ISKANDAR
[email protected]

‘’Kami sedang ikut program sekolah rintisan Adiwiyata. Karena itu, kedatangan Bapak Kepala BLH Kabupaten Bogor, Bogor Today dengan Tim Bogor Hejo di sekolah kami, tentu sangat menggembirakan,’’ kata Kepala SMAN 1 Baba­kanmadang Elis Nurhayati MM.Pd pada acara penanaman pohon bersama Bogor Hejo dan BLH Kabupaten Bogor, Senin (11/4/2016)

Elis dengan bersemangat menceri­takan apa yang dia lakukan bersama para guru dan peserta didik di SMAN 1 Babakanmadang se­lama satu setengah tahun belakangan ini. ‘’Kami terus menggalang kerjasama dengan berbagai pihak untuk membuat lingku­gan sekolah ini asri dan hijau. Kami juga bismil­lah untuk ikut sekolah rintisan Adiwiyata,’’ kata wanita berdarah Tasikmalaya ini.

Perjuangan Elis menjadikan SMAN 1 Baba­kanmadang sebagai green school mendapat dukungan penuh dari Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Bogor Drs Ronny Suk­mana MSi. ‘’BLH Kabupaten Bogor mendukung penuh apa yang dilakukan SMAN 1 Babakanma­dang,’’ kata Ronny.

BACA JUGA :  Turunkan Kolesterol dan Gula Darah Tinggi dengan Rebusan Daun Salam, Ini Dia Caranya

Itu sebabnya, kehadiran Ronny di SMAN yang tak jauh dari Sekolah Pelita Harapan Sentul City ini, selain membawa bibit pohon buah yang berkualitas sangat baik, juga melakukan edukasi tentang lingkungan hidup kepada para peserta didik dan para pendidik di sekolah tersebut. ‘’Lingkungan ini bukan warisan, tetapi titipan,’’ kata Ronny menjelaskan.

Karena titipan, lanjut Ronny, maka lingkun­gan yang terdiri dari air, tanah, dan udara harus kita jaga agar kualitasnya tetap baik. Bila perlu lingkungan yang akan dititipkan ke generasi berikutnya, harus jauh lebih baik. ‘’Cara terbaik merawat lingkungan yang dititipkan kepada kita itu adalah dengan menanam pohon dan mer­awatnya agar tumbuh menjadi besar,’’ terang Ronny. Pohon bisa menyimpan air dan mem­produksi oksigen.

Yang menakjubkan, para peserta didik di SMA Negeri 1 Babakanmadang ini sanat hapal nama-nama pohon yang akan ditanam. Padahal, jum­lahnya mencapai 30 pohon. Itu sebabnya, Amalia Dian Puspitasari alias Amel yang memandu kuis pohon, nyaris kehabisan pertanyaan. Ronny dan Elis juga ikut mengajukan pertanyaan untuk menguji pengetahuan para peserta didik tentang aneka jenis pohon dan manfaat dari penanaman pohon.

BACA JUGA :  Membuat Sambal Leunca Cabai Hijau untuk Santapan saat Makan Bareng Keluarga

Dalam waktu yang sangat cepat, enam paket hadiah dari Bank BTN Kota Bogor dan dua kantung beras 5 kiloan dari donatur Bogor Hejo pun berpindah tangan dari Amel kepada para peserta didik. Para siswa dan siswi yang ikut dalam edukasi dan menanam pohon ini merupakan perwakilan dari OSIS.

Bukan hanya tahu jenis-jenis pohon, para peserta didik SMAN 1 Babakanmadang ini juga tampak bersemangat dan bersungguh-sungguh dalam melakukan penananam bibit pohon sum­bangan dari BLH Kabupaten Bogor dan Paguy­uban Budiasih BNI go-green ini. ‘’Saya sangat bangga dan senang para siswa siswi SMAN 1 Babakanmadang ini begitu menyintai pohon dan mengerti dengan baik cara menanam pohon,’’ ujar Pemimpin Redaksi Bogor Today Alfian Mujani yang didampingi Sekretaris Bo­gor Hejo Tato Marsito, Ricki Iskandar, dan Amalia Dian Puspitasari. (*)

============================================================
============================================================
============================================================