028856HBLUPUS adalah penyakit au­toimun, yakni penyakit me­nyerang sistem kekebalan sampai rusak, lalu berbalik menyerang tubuh sendiri. Normalnya sistem kekebalan akan melindungi tubuh dari sera ngan virus, bakteri, dan benda berbahaya lain. Pada penderita lupus, sistem keke­balan tubuh ini justru meny­erang balik si empunya kare­na kehilangan kemampuan untuk melihat perbedaan antara zat asing yang berba­haya bagi tubuh dan sel tubuh sendiri.

BACA JUGA :  5 Makanan Bikin Cepat Pulih dari DBD, Simak Ini!

“Sistem kekebalan tubuh sudah tidak bisa membeda­kan mana kawan dan mana lawan. Ibarat ditembak pistol yang kita pegang sendiri,” ujar Prof. Dr. Zubairi Djoer­ban, Sp.PD-KHOM, pemerhati masalah lupus.

Penyebab lupus belum dik­etahui. Berbagai teori mun­cul. Faktor genetik sering menjadi “kambing hitam”. Faktanya, hanya 10 persen yang memiliki riwayat lupus dalam keluarganya.

============================================================
============================================================
============================================================