orginal_20160311HY__Lat_Persib_Bandung_01-Oleh : IMAM BACHTIAR
[email protected]

CIBINONGN,TODAY-Mimpi masyarakat Kabupaten dan Kota Bogor yang merindukan untuk menyaksikan pertand­ingan Persib Bandung secara langsung dalam waktu dekat akan terwujud. Pasalnya, pada 23 Agustus 2016 mendatang, Persib Bandung akan berkun­jung ke Stadion Pacira ( Pak­ansari Cibinong Raya ) untuk melakoni pertandingan mela­wan PS TNI dalam lanjutan TSC 2016.

Namun, penampilan Persib Bandung di stadion kebanggaan masyarakat Kabupaten Bogor itu tidak hanya saat melawan PS TNI saja. Karena managemen Persib telah mengajukan surat peminjaman/pemakaian Stadi­on Pacira untuk lima laga tersisa dalam TSC 2016.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Menang Tipis 0-1 Lawan Australia

Rencananya dalam bulan Agustus ini, Persib Bandung akan memakai Stadion Pacira ini pada 13 Agustus 2016 saat melawan Barito Putera.

Sedangkan pada 27 Agus­tus 2016, Persib Bandung akan berhadapan dengan Arema Malang. Pertandingan kan­dang berikutnya bagi Persib Bandung akan dilakukan pada September lawan Pusamania (3/ 9) dan satu partai di bu­lan Oktober mendatang.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Kontra Korea Selatan di 8 Besar Piala Asia U-23

“Kami berharap pengajuan surat pemakaian Stadion Pacira ini dapat persetujuan dari Bu­pati Bogor. Karena kami saat ini tidak bisa menggunakan Stadion GLBA, karena tengah dikonsentrasikan untuk pem­bukaan dan pembangunan be­berapa venue PON XIX Jabar 2016 di Jalak Harupat ,” ujar Irfan Suryadireja, Media Officer Persib Bandung saat melakukan audiensi dengan pejabat di Dis­pora Kabupaten Bogor, senin (7/8) kemarin siang

============================================================
============================================================
============================================================