Untitled-7MILAN, TODAY – AC Milan memastikan tiket Final Coppa Italia usai menggasak Alessandria 5-0 pada leg kedua semifinal di San Siro, Rabu (2/3/2016) dinihari WIB.

Menurunkan Jeremy Menez dan Mario Balotelli sejak menit pertama. Milan sudah unggul 3-0 di babak pertama.

Peluang emas diperoleh Rossoneri pada menit kedepan, namun sepakan Keisuke Honda yang tinggal menghadapi gawang usai menerima bola dari Jurac Kucka justru melambung.

Milan membuka keunggulan di menit ke-20 lewat sepakan Menez. Menerima umpan lambung dari Honda, Menez yang berada dalam posisi onside kemudian mengontrol bola dengan dadanya dan menuntaskannya dengan sepakan kaki kanan.

Keunggulan bertambah em­pat menit kemudian. Dari skema sepak pojok, bola disundul Kucka dan mengarah keAlessio Romagnoli di tiang jauh. Ia kemu­dian tanpa kesulitan menceploskan bola ke gawang.

Menit ke-39, Milan makin menjauh. Kerjasama Honda dan Andrea Poli diakhiri dengan umpan yang dituntaskan dengan mudah oleh Menez dari jarak dekat. Keung­gulan 3-0 untuk Milan bertahan hingga ba­bak pertama usai.

BACA JUGA :  Diduga Balas Dendam, Keponakan di Bangkalan Bacok Paman hingga Tewas

Memasuki babak kedua, Milan yang sudah unggul 4-0 secara agregat tak ban­yak menciptakan peluang. Sementara itu, Alessandria tetap berupaya untuk memberi tekanan.

Tekanan yang dilancarkan Alessandria menghasilkan peluang di menit ke-62. Na­mun sundulan Manuel Fischnaller menyambut umpan Simone Branca masih melebar. ­

Alessandria yang terus berupaya mencetak gol, kem­bali mendapat kans di menit ke-77. Tapi bola umpan Vedran Celjak yang sempat mengenai Zapata masih bisa dihalau Mat­tia De Sciglio di garis gawang.

Milan kemudian menam­bah pundi-pundi golnya. Ro­magnoli kembali mencatatkan namanya di papan skor usai sepakannya yang memanfaat­kan sebuah sepak pojok masuk ke dalam gawang.

Pesta gol Milan ditutup oleh Mario Balotelli di me­nit ke-90. Balotelli yang lo­los dari jebakan offside saat menerima bola dari Jose Mau­ri kemudian menggiring ke kotak penalti dan melepaskan tembakan yang melewati dua kaki Vannucchi.

Milan lolos ke final dengan agregat 6-0 atas Alessandria. Rossoneri kini tinggal menung­gu lawan antara Inter Milan dan Juventus.

BACA JUGA : 

“Kami sudah mencapai target pertama kami. Ke­tika kami memainkan final, kami juga akan mencoba membawa pulang trofi. Kami semua senang, Coppa Italia selalu jadi salah satu target kami,” ujar Allenatore Mi­lan, Sinisa Mihajlovic sep­erti dikutip Football Italia. Milan kini berharap momen­tum yang tengah didapat bisa diteruskan ke Serie A. Carlos Bacca dkk. yang saat ini masih duduk di peringkat keenam dengan 47 poin tengah beru­paya untuk finis di tiga besar.

“Bagaimanapun sekarang kami juga harus berpikir soal liga. Beberapa laga berikutnya penting jika kami menang, karena Fiorentina dan Roma ti­dak bisa sama-sama menang,” lanjut Mihajlovic.

“Tapi di Sassuolo tidak akan mudah, mereka sangat teror­ganisasi. Milan belum pernah menang di sana, tapi selalu ada yang pertama kali…” kata al­lenatore Milan itu soal laga di kandang Sassuolo akhir pekan ini.

(Rishad/Net)

============================================================
============================================================
============================================================