Bekasi TodayPemkot Bekasi mempercantik jembatan penyeberangan orang (JPO) di Jalan Jenderal Ahmad Yani. JPO ini dibangun mirip dengan yang ada di Jakarta, dengan tambahan ornamen Betawi.

“Di situ ada unsur-unsur Betawi-nya tentunya, mengimbangi, mempercantik landmark dari flyover Summarecon sendiri. Kalau siang bagus, kalau malam ada lampu-lampunya supaya kelihatan bagus, ada khas Betawi-nya,” ujar Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Alam Kota Bekasi, Arief Maulana, saat dihubungi, Rabu (9/10/2019).

BACA JUGA :  Kecelakaan di Pekanbaru, Fortuner Tabrak Tugu Keris, Pengemudi Oknum Polisi

JPO itu menghubungkan antara kantor Pemkot Bekasi dan Stadion Patriot Candrabaga. Selama ini JPO itu banyak digunakan oleh ASN yang memarkirkan kendaraan di parkiran Stadion Patriot.

“Jadi JPO baru itu itu dibangun karena untuk menunjang kepentingan pelayanan dari pemerintah. Karena yang pertama kan parkir kendaraan diarahkan di stadion (Patriot), nah (pembangunan JPO) untuk mengurangi terkait masalah hambatan lalu lintas yang terganggu oleh pejalan kaki yang menyeberang badan jalan,” ujar Arief.

BACA JUGA :  Remaja di Cicalengka Bandung Dibacok Geng Motor Slotter

Dilansir dari detiknews.com, Kabid Bina Marga Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Bekasi Widayat Subroto, mengatakan JPO itu masih dalam proses pengerjaan. Pemkot bersama pihak swasta masih melakukan pemasangan berbagai ornamen.

“Pemasangan ornamen yang melingkari badan JPO-nya yang seperti cincin ulir itu. Ornamen bagian bawah juga belum terpasang tuh, nanti ada gambar tari-tari topeng gitu semacam lukisan,” ujar Widayat.

============================================================
============================================================
============================================================