BEKASI TODAY – Pembangunan dua jalan layang atau flyover menuju Bantargebang, Kota Bekasi, Jawa Barat, yaitu flyover Rawapanjang dan Cipendawa menelan anggaran Rp420 miliar. Anggaran tersebut merupakan hibah dana kemitraan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi, Arief Maulana mengatakan, pembangunan kedua flyover itu menelan biaya Rp420 miliar untuk kontruksinya saja. Dengan rincian flyover Rawapanjang sebesar Rp180 miliar dan Cipendawa Rp240 miliar.

BACA JUGA :  Jangan Asal! Tips Memanaskan Makanan yang Benar dan Baik, Simak Ini

“Mulai hari ini (Jum’at), dua flyover ini sudah bisa dilintasi masyarakat, dengan harapan titik kemacetan di Bantargebang bisa menurun,” katanya kepada SINDO saat ditemui dalam peresmian flyover Cipendawa, Jalan Narogong, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi, Jumat (31/1/2020).

============================================================
============================================================
============================================================