Untitled-7Muhammad Idris

Politikus Partai Gerindra ini diper­caya menjadi Anggota Dewan Per­wakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor untuk periode 2014-2019. Id­ris menduduki kursi legislator den­gan tujuan ingin memajukan Kota Bogor dan menyehatkan masyarakat dari hal-hal negatif.

“Menjadi anggota dewan tidak seperti yang dikatakan kebanyakan orang, untuk duduk disini perlu adanya kepercayaan dari masyara­kat sekitar dan tidak hanya melalui uang sep­erti yang dikatakan banyak orang,” ujarnya, kepada BOGOR TODAY, kemarin.

Anggota Komisi D DPRD Kota Bogor ini juga mengaku, motivasinya untuk duduk dikursi legislator adalah memperjuangkan tiga hal yang merupakan pondasi awal dari kemajuan masyarakat Kota Bogor. “Saya ingin memper­juangkan sektor pendidikan, kesehatan dan olahraga. Kenapa bidang ini? karena hal yang paling mahal didunia ini adalah kesehatan, ini tidak ternilai harganya,” tambahnya.

BACA JUGA :  Ngaku Guru Agama, Pria Makassar Nyamar Pakai Cadar Berbaur dengan Akhwat di Masjid

Ia juga menambahkan, untuk meraih ke­sehatan diperlukan berbagai fasilitas penun­jang untuk masyarakat Kota Bogor. “Fasilitas yang perlu diberikan salah satunya olahraga, dengan banyaknya olahraga maka masyarakat akan menjadi sehat dan mengurangi volume sakit dimasyarakat,” terangnya.

Ketua Persatuan Sepak Bola Bogor (PSB) ini juga mengatakan, apabila kesehatan sudah didapatkan oleh masyarakat, maka pendidi­kan harus diperhatikan, karena pendidikan juga salah satu hal penting untuk melanjutkan generasi yang akan datang. “Pendidikan juga harus diutamakan, generasi selanjutnya akan terus bersaing dengan bangsa lain, untuk itu perlu adanya sebuah perbaikan dalam sektor pendidikan juga,” tambahnya.

BACA JUGA :  Kecelakaan Beruntun 2 Truk CPO dan Mobil di Sijunjung Tewaskan 2 Sopir

Ia juga mengingatkan kepada masyarakat atau para pemuda yang sedang mengejar cita-citanya untuk menjadi pribadi yang senantiasa melakukan hal-hal yang positif. “Apabila hal positif yang selalu diterapkan, otomatis ma­syarakat akan tertarik dengan kepribadian orang itu dan kepercayaan mulai tumbuh dan berkembang menjadi sesuatu yang tidak terni­lai harganya,” jelasnya. “Sesuatu yang mudah diraih akan mudah juga untuk terlepas, tetapi sesuatu yang diraih dengan perjuangan akan selalu berbekas dan bermakna dalam kehidu­pan,“ pungkasnya.

(Abdul Kadir Basalamah)

============================================================
============================================================
============================================================