JAKARTA TODAY- Berdasarkan survei dari data situs penjual mobil dalam jaringan penjualan mobil bekas di daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi mengalami penurunan penjualan sejak akhir tahun 2016.

“Mengambil data mulai dari awal tahun 2017, ditemukan adanya fakta penurunan animo konsumen dalam membeli mobil bekas,” kata CEO Carmudi Indonesia Subir Lohani di Jakarta, melalui keterangan tertulis.

BACA JUGA :  Menu Sederhana untuk Sahur di Tanggl Tua, Nasi Goreng Terasi dan Sayuran yang Lezat dan Nikmat

Berdasrkan catatan data dari Carmudi.co.id pada kawasan Jakarta, Depok, Bogor, Bekasi dan Tangerang di awal tahun, penjualan mobil bekas menurun. Ada tiga kawasan yang mengalami penurunan yang cukup signifikan.

Untuk kawasan Jakarta turun hingga 24,5 persen, di Depok menurun 31 persen, dan Tangerang turun 16,5 persen. Penurunan itu terlihat dari Desember 2016 hingga awal Februari 2017.

BACA JUGA :  Dijamin Bikin Nagih! Ini Dia Resep Kolang Kaling Saus Santan yang Sedap dan Mantap

Data penurunan presentase penjualan mobil bekas tersebut juga selaras dengan penuturan Ikatan Pedagang Mobil Bekas Jakarta Timur (IPMJ), Ahmad Fadilah.

============================================================
============================================================
============================================================