Foto : Simamaung
Foto : Simamaung

BANDUNG, Today – Pela­tih Persib, Djajang Nur­jaman sangat menjaga kondisi psikologis duo pemain Diklat Persib yang baru promosi ke senior.

Febri Hariyadi dan Gian Zola dianggapnya sedikit demi sedikit kian menunjukkan progres permainan menanjak. Hal itu yang ingin terus Jajang pelihara demi kebaikan pemain dan Persib kede­pannya.

Djanur sapaan akrab Djajang Nurjaman bahkan sampai mengamanatkan kepada media supaya tak membesar-besarkan ked­ua pemainnya itu.

Pelatih asal Majaleng­ka itu mengamanatkan kepada Febri dan Zola, supaya tidak cepat lekas puas, karena ujian ses­ungguhnya yaitu kompe­tisi belum dimulai.

BACA JUGA :  Basket Ramadan Cup 2024, Siapkan Atlet Berprestasi

“Ya itu tadi yang dua itu menunjukan progres yang bagus. Tapi sekali lagi jangan dibesar-besar­kan sama media sehingga dia jadi terbebani. Itu yang harus dijaga,” tutur Djanur saat diwawanca­rai wartawan usai laga uji coba melawan UNI, Jumat (18/12).

Kedepannya Janur tetap mengasah dua pe­main tersebut dan tiga pe­main tambahan jebolan Diklat Persib yang kini se­dang dalam pengawasan­nya.

Ketiga pemain itu adalah Ary Ahmad, Al­fath Fathier dan terbaru Sugianto. Tentu Febri dan Zola yang sudah leb­ih lama di tim ia anggap sudah melakukan adap­tasi dengan baik sehingga mengalami peningkatan performa scara kerjasama tim.

BACA JUGA :  Bogor Football School, Wadah Anak-anak Kembangkan Sepak Bola

“Saya juga katakan secara khusus dua pe­main Zola sama Febri memperlihatkan progres yang semakin meningkat. Ini yang penting supaya menjaga mereka terus mengalami peningkatan,” tambahnya.

Pelatih 57 tahun itu pun tidak menyangkal akan terus memberikan kesempatan kepada pe­main mudanya guna me­nambah jam terbang.

Artinya uji coba Persib seperti Jumat pagi akan terus diadakan Maung Bandung selama tidak adanya agenda turnamen atau kompetisi.

“Pertandingan seperti ini penting untuk mereka guna menambah jam ter­bang,” tutupnya singkat.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================