tinju

Oleh : IMAM BACHTIAR
[email protected]

Pasalnya selain banyak meraih prestasi dalam kejuaraan tingkat na­sional, tujuh anak asu­hannya yakni Alberto Al­fons, Gresty Alfons, Marvin Batuael, Kusdiyono, Maria Hoiulun, Renfri Beruat Warin dan Panser Patinama memperkuatKontingen Jawa Barat pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 mendatang.

Pemanasan sudah dilakukan dengan mengikuti Sarung Tinju Emas (STE) di Gedung Kesenian dan Olahraga Pemda Cibinong, be­berapa waktu lalu. Hasilnya, mereka menyumbangkan dua medali emas, dua perak, dan membawa Jawa Barat menjadi juara umum.

“Kami langsung ke Bandung un­tuk melakoni latihan. Hasil di STE belum bisa dijadikan patokan kare­na persiapan masih 70 persen. Kami akan bekerja keras, untuk mem­bawa nama harum Jawa Barat dan Kabupaten Bogor, tentunya dengan meraih medali emas,” ungkap salah satu petinju, Alberto Alfons.

BACA JUGA :  Petik Kemenangan, Timnas Indonesia di Peringkat 2 Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026

Prestasi yang ditorehkan para atlet tinju Kabupaten Bogor, meru­pakan kabar yang menggembirakan. Mengingat ‘Bumi Tegar Beriman’ merupakan daerah terbanyak yang mengirimkan atletnya untuk mem­perkuat Kontingen Jawa Barat.

Bahkan salah seorang atlet tinju Ka­bupaten Bogor Alberto Alfons, selain Lolos ke PON Jabar, ia juga masuk tim inti. Pertina juga tidak muluk untuk berbicara target, tiga medali emas op­timis bisa didapatkan para atletnya.

Namun ada yang harus diketahui para atlet tinju Kabupaten Bogor ini, para petinju asal DKI Jakarta, dan petinju asal Indonesia Timur tidak bisa dianggap remeh.

“Untuk atlet Kabupaten Bogor sendiri, kami optimis bisa menyum­bangkan tiga medali emas. Saya juga mengingatkan para petinju yang harus diwaspadai seperti Indone­sia Timur, dan DKI Jakarta, mereka mempunyai fisik yang kuat, dan me­miliki teknik bermain yang apik,” jelas Ketua Harian Pertina Kabupat­en Bogor, Wolter Rumsory.

BACA JUGA :  Daftar Pebulu Tangkis Indonesia di Spain Masters 2024, Berikut Hasil Drawing

Selain meloloskan tujuh petinju ke PON Jawa Barat, Pertina terus melakukan persiapan menjelang Pe­kan Olahraga Daerah (Porda) 2018 mendatang.

Sejauh ini, atlet muda terus melaku­kan latihan. Setelah diberikan arahan, dan materi, mereka sering diikutser­takan pada sebuah kejuaraan.

Bahkan, ada di antara mereka yang sudah meraih prestasi tingkat nasional. “Kami sedang membina atlet muda. Dua tahun bergabung, mereka bisa menjadi runner-up event Kejurnas di Maluku, serta meraih medali emas Pekan Olahraga Pelajar Nasional, di Kota Bandung. Itu merupakan suatu kebanggaan dan kami merekomendasikannya untuk Porda mendatang,” pungkas Wolter.

============================================================
============================================================
============================================================