Oleh : Sri Murhariyadi, S.Sos

Reformasi birokrasi adalah langkah strategis untuk membangun aparatur negara agar lebih berdaya guna dan berhasil guna dalam mengemban tugas umum pemerintahan dan pembangunan nasional.

Reformasi birokrasi pada hakekatnya merupakan upaya untuk melakukan pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap sistem pemerintahan terutama menyangkut aspek kelembagaan (organisasi), ketalaksanaan (bussines proses) dan sumber daya manusia aparatur negara.

BACA JUGA :  Resep Membuat Tumis Buncis Ayam Pedas untuk Menu Makan Siang yang Sedap

Reforamsi birokrasi lebih diprioritaskan pada  aparatur  negara yang berinteraksi, berinterrelasi, bertransaksi, dan bersentuhan langsung pada masyarakat yang membutuhkan pelayanan umum.

Aparatur negara mempunyai peran penting dalam mencapai tujuan  reformasi birokrasi, salah satunya adalah merubah pola pikir (mind set ) dan budaya kerjanya sehingga dapat membentuk profil dan perilaku aparatur negara yang punya integritas tinggi, produktivitas tinggi dan bertanggung jawab, serta  berkemampuan memberikan pelayanan prima.

============================================================
============================================================
============================================================