Rupiah-1JAKARTA, Today – Nilai tukar Rupiah sore ini dapat menga­lahkan dolar Amerika Serikat (USD). Rupiah ditutup menguat ke level Rp 13.339 per USD.

Melansir Bloomber Dollar Index, Jumat (17/6/2016), Ru­piah pada perdagangan Spot Exchange Rate di pasar Asia, bergerak menguat 36 poin atau 0,27 persen ke Rp13.339 per USD. Sepanjang akhir pekan, Rupiah terus menguat terhadap USD. Pergerakan harian Rupiah tercatat di kisaran Rp13.331 hingga Rp13.377 per USD. Pergerakan Rupiah 52 minggu di kisaran Rp 12.984 hingga Rp 14.828 per USD.

BACA JUGA :  Tes Kepribadian: Sifat dan Karakter Tersembunyi Seseorang Diungkap dari Bentuk Kaki

Sementara Yahoofinance mencatat, Rupiah menguat hingga 50 poin atau 0,37 persen menjadi Rp 13.332 per USD. Ya­hoo mencatat Rupiah bergerak di angka Rp 13.332 per USD hingga Rp 13.383 per USD.

BACA JUGA :  Menu Makan Dengan Mie Kuah Daging Bumbu Semur, Dijamin Menggugah Selera Keluarga

Sementara itu, Bank Indo­nesia mencatat kurs tengah Rupiah di level Rp 13.358 per USD. Angka tersebut melemah dibandingkan level sebelumnya di Rp 13.327 per USD.

============================================================
============================================================
============================================================