MG_7224Zinedine Yazid Zidane akan melakoni laga perdanya sebagai pelatih tim utama Real Madrid saat menjamu Deportivo La Coruna pada jor­nada ke-19 La Liga di Santiago Bernabeu, Minggu (10/1/2016) dini hari WIB.

Oleh : RISHAD NOVIANSYAH
[email protected]

Secara kasat mata, pertandingan ini seharusnya milik El Real. Klub Ibu Kota Spanyol harusnya menang tanpa kesulitan dengan keunggulan teknis ketimbang sang lawan plus dukungan para Madridista.

Namun, sosok Zinedine Zidane lah yang menjadikan laga ini sangat istimewa. Ini merupakan pertandingan pertamanya se­bagai pelatih kepala sebuah tim utama dan raksasa. Dalam laga ini juga Zizou akan memberi jawaban atas keraguan terhadap kemampuannya meramu strategi.

Tugas Zizou tidak akan terlalu berat kare­na semua pemain Los Blancos siap tanding, tak ada cedera yang membayangi. Hanya Mateo Kovacic saja yang bakal absen kare­na harus menjalani hukuman akibat kartu merah yang didapatnya dalam laga melawan Valencia.

Sergio Ramos sebenarnya berlatih ter­pisah dari rekan-rekannya sepanjang pekan ini. Namun ia diperkirakan akan cukup fit untuk bisa tampil kala menjamu Depor. Hal yang sama juga dialami Dani Carvajal yang mulai pulih dari cedera.

BACA JUGA :  Wajib Tahu! Ini Dia Minuman Pereda Asam Lambung yang Bisa Dicoba di Rumah

Hal berbeda dialami kubu lawan entrena­dor Victor Sanchez. Celso Borges dan Fabri­cio sudah dipastikan absen karena cedera. Fede Cartabia, Alejandro Arribas dan Cani juga belum sepenuhnya bugar.

Di lini pertahanan, Alberto Lopo mung­kin akan ditempatkan untuk melengkapi back four Depor. Di sayap kiri, satu tempat akan menjadi rebutan Luis Alberto dan Lu­isinho.

Bisa Lakukan Apapun

Eks mentor Zizou di timnas Prancis, Raymond Domenech menilai Zidane adalah sosok setengah dewa dalam sepakbola yang bisa melakukan apapun. Ia pun percaya bah­wa pria keturunan Aljazair itu akan menjadi pelatih hebat.

“Zidane mempunyai elemen misteri yang mengelilingi seorang bintang. Dia bisa membangkitkan emosi orang dan tak cuma yang positif,” kata Domenech di Le Monde seperti dilansir oleh As.

“Dia bukannya seorang bintang yang tak bermasalah. Dia bukan orang yang baik. Dia bisa melakukan apapun dan itu yang mem­buatnya menjadi seorang manusia setengah dewa. Di tahun 2016, Anda cuma butuh dua hal untuk menjadi pelatih: sebuah citra dan efektivitas dalam menangani para pemain,” tambahnya.

BACA JUGA :  Kurangi Peradangan Pada Tubuh, Ini Dia Buah Terbaik yang Bisa Dikonsumsi

Mantan rekan setim Zizou di skuad Ayam Jantan, Christian Karembeu pun percaya Zidane mampu mengatasi semua tekanan yang ada di klub, meski bisa dibilang ia min­im pengalaman dalam menangani sebuah tim.

“Saya senang mengetahui ia akan mel­atih salah satu klub terbesar di dunia. Saya amat percaya padanya, karena ia merupak­an seorang ikon dan idola Real Madrid. Ia pe­main yang amat dikenal di sana, dan sudah menjadi asisten Ancelotti. Ia juga mampu mengatasi semua tekanan dan tantangan yang ada di sepakbola,” jelas Karembeu pada AS.

“Zidane mengenal Madrid dengan baik dan ia tahu benar seperti apa ekspektasi di sana. Tentu, ia juga harus bicara dengan para pemain seperti James Rodriguez, Cris­tiano Ronaldo, Benzema, dan Bale.

“Ia adalah seorang pemimpin sejati. Ia seorang pemenang. Bagi saya, wajar jika ia setuju menjadi bos anyar Real Madrid.”

(*/Net)

============================================================
============================================================
============================================================