Untitled-15BOGOR TODAY- Untuk men­dorong Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dan mem­perkenalkan produk asli Kota Bogor, Dinas Koper­asi dan UMKM berencana menggencarkan program one product one village atau satu produk satu ke­lurahan.

BACA JUGA :  Pengurus BPPD Kota Bogor Dilantik, Bima Arya Beri Masukan Ini

“Kami akan menggen­carkan program terse­but, sekarang masih dalam tahap pendataan di 68 kelurahan,” ujar Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bogor, Eko Prabowo, kemarin.

Menu­rut Eko, setelah ta­hap pen­dataan selesai dilakukan, pihaknya bakal menampung seluruh produk UKM untuk membantu pemasaran­nya. “Kami akan bantu pemasaran­nya, sebab sebenarnya Kota Bogor memiliki potensi besar. Tinggal bagaimana cara menggalinya saja,” ucapnya.

============================================================
============================================================
============================================================