MAKASSAR TODAY – Dua polisi bersepatu masuk ke masjid di Makassar, Sulsel, saat mengejar pendemo mahasiswa ricuh ditahan 14 hari. Polisi ini sempat meminta maaf saat diperiksa Propam Polda Sulsel.

“Polisi mengejar mahasiswa yang melempar petugas, anggota ini masuk ke masjid. Yang bersangkutan sudah dikenai sanksi, dia ditahan 14 hari,” kata Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Dicky Sondani, Kamis (3/10/2019).

BACA JUGA :  Bingung Mau Healing Saat Libur Lebaran? Ini Rekomendasi Cafe di Bogor yang Cozy dan Bernuansa Alam Dijamin Suka

Kabid Propam Polda Sulsel Kombes Hotman C Sirait sebelumnya menjelaskan, kasus ini ditangani secara komprehensif dengan tetap meminta keterangan polisi terkait. Penahanan 2 polisi itu dilakukan di Polda.
“(Ditempatkan) di Polda,” ujar Hotman.

BACA JUGA :  Wajib Cobain Ini! Resep Nasi Goreng Cumi ala Thai yang Gurih dan Sedap Bikin Nagih

“Kemudian dari (yang) bersangkutan juga sudah minta maaf, siap menanggung risiko, saat ini dalam pengamanan, yang satu sudah disidang dan sudah ditaruh di tempat khusus,” kata Hotman sebelumnya.

============================================================
============================================================
============================================================