JAKARTA TODAY- Belakangan sejumlah artis terjun ke dunia bisnis kuliner dengan memproduksi penganan khas sebagai oleh-oleh di beberapa kota besar di Indonesia. Sebut saja Teuku Wisnu dengan Malang Strudle dan Dude Harlino dengan Yogya Scrummy.

Oki Setiana Dewi di Surabaya dan Laudya Cynthia Bella di Bandung pun juga punya bisnis makanan oleh-oleh. Kini, istri Wisnu, Shireen Sungkar, juga memproduksi Rain Cake Bogor.

Namun di tengah fenomena dan kesuksesan para pesohor itu di bisnis makanan oleh-oleh, terselip kekhawatiran sebagian orang bahwa hal itu akan mematikan para pemilik Usaha Kecil Menengah (UKM) yang mengadu nasib di bisnis sejenis. Maklum, popularitas sang bintang dianggap mampu mendongkrak penjualan.

BACA JUGA :  Perawat RS Santosa Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kontrakan, Gegerkan Warga Bandung

Mengenai hal ini, Shireen Sungkar menyikapinya dengan bijaksana. “Gini, pertama kita harus tahu konsep rezeki. Misalnya di Malang sekarang bukan cuma Wisnu saja, tapi ada artis lainnya juga yang bisnis di sana,” ujar Shireen Sungkar di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, kemarin.

============================================================
============================================================
============================================================