SSBCIBINONG,TODAY-Prestasi membanggakan diraih SSB Siaga Pratama, Bojong Gede, Kabupaten Bogor yang berha­sil jadi Kampiun Festival Calci U-11, tahun 2016 yang digelar di Stadion Luar Pacira, akhir pekan lalu.

Sementara itu, SSB Matador Mekarsari dan SSB Kabomania harus puas menempati posisi kedua dan ketiga dalam Festi­val Calci U-11 tahun kali ini.

Dalam Festival Calci ini ti­dak ada partai puncak, karena menggunakan sistem per­tandingan putaran tiga besar. SSB SIaga Pratama mampu menumbangkan Kabomania dengan skor 4-0.

BACA JUGA :  Laga Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 Disorot Media Internasional

Selain itu, SSB Siaga Prata­ma juga berhasil menahan im­bang Matador Mekarsari 0-0. Sedangkan, Matador Mekarsa­ri juga mampu membungkam Kabomania dengan skor 3-0.

Keberhasilan SSB Pratama jadi yang terbaik dalam Festi­val Calci U-11 yang diikuti 24 SSB terbaik se Wilayah Bogor setidaknya menjadi pembukti kalau pembinaan secara kon­tinyu yang dilakukan SSB Siaga Pratama selama ini bisa menghasilkan fenomenal.

BACA JUGA :  Simak Daftar Pebulu Tangkis Indonesia di Thomas Cup dan Uber Cup 2024

SSB Siaga Pratama pun akh­irnya meraih Golden Ticket dan berhak mewakili Wilayah Bogor untuk bertarung di ajang Festival Calci U-11 tingkat nasional yang akan di gelar di Kabupaten Purwakarta dalam waktu dekat.

============================================================
============================================================
============================================================