BOGOR TODAY – Apa yang dilakukan Raka Putra Kanaya (9) yang sudah memberi bantuan kepada Polsek Bogor Selatan untuk pengadaan APD bagi tenaga medis dalam menangani pandemi Covid-19 terus mendapat apresiasi dari berbagai pihak, termasuk apresiasi dari sekolahnya SDN Rancamaya 2 Bogor. Kepala SDN Rancamaya 2 Bogor, Sukiyanta mengaku sangat bangga terhadap siswanya yakni Raka Putra Kanaya yang saat ini duduk di kelas 4. Menurutnya, bahwa Raka ini memang seorang anak yatim yang ditinggal oleh ayahnya sejak Raka duduk di kelas 1. “Saya baru dapat infonya dari berita kang dan saya tentu saya sangat bangga dan bersyukur, karena siswa kami menjadi sudah peduli dan membantu pemerintah dalam menangani Covid ini,” kata Sukiyanta saat dikonfirmasi Bogor Today, Rabu (22/4/2020). Dia menjelaskan bahwa Raka ini merupakan siswa yang memiliki kelakuan baik, ramah dan dekat dengan siswa atau pun gurunya di sekolah.
BACA JUGA :  Polisi Ungkap Angka Kecelakaan Tahun Ini Menurun 18 Persen
============================================================
============================================================
============================================================