HL-(11)MASIH dalam rangka merayakan hari raya Imlek, valentine dan pekan seni . Sekolah Menengah Pertama (SMP) Regina Pacis (Recis) menggelar kegiatan pekan seni yang dilakukan selama sepekan, dan diakhiri dengan puncak acara yang diisi oleh artis penyanyi solo, Marcello Tahitoe (Ello) pada Selasa (16/2/2016).

Oleh : Latifa Fitria
[email protected]

Bertempat di Hall SMP Regina Pacis, ratusan warga Recis langsung antusias manakala Ello langsung menyambar panggung dan menyapa semua orang yang ada disitu. Panitia acara memang sen­gaja merahasiakan siapa bintang ta­munya, karena memang dibuat seolah-olah Ello adalah kejutan bagi mereka. Alhasil semua murid lang­sung berteriak heboh saat melihat bintang tamu yang hadir di siang hari itu.

Boleh di­katakan, OSIS SMP Recis yang bertang­gungjawab sebagai pa­nitia acara ini sukses menggelar kegiatan perdananya yang di­beri tema ‘Djatayu’ ini. Rangkaian acara bukan hanya seke­dar mengolah kre­atifitas saja, semua acara dikemas seunik mungkin hingga sampai dibuat perlom­baan menyerahakan setangkai bunga.

Ketika ditemui, ketua panitia acara, Grace Kilisya Tasmalia menjelaskan keg­iatan ini mengambil tema ‘Djatayu’, yang artinya burung Jatayu yang mampu meng­gapai langit setinggi-tingginya. Artinya den­gan harapan murid-murid SMP Recis ini dapat menggapai ilmu setinggi mungkin.

Rangkaian acara diiisi dengan ber­bagai macam perlombaan, mulai dari lomba hobi foto per kelas, lomba video kesenian mulai sastra hingga kesenian, lomba memberikan bunga dan lomba mural (grafity).

BACA JUGA :  Siapkan Sekolah Gratis, Sahira Hotels Group Gandeng PKBM Bakti Nusa

“Kami mengemas kegiatan ini den­gan aksen lebih kebudayaan, sebab den­gan kebudayaan segala perbedaan tidak perlu untuk diperdebatkan. Tetapi tu­juan acara ini sebenarnya untuk menin­gkatkan kreatifitas SMP Recis, apalagi ini adalah kegiatan pertama kali yang dibuat anak SMP Recis. Selain itu juga, belajar bukan hanya duduk dan menyimak di dalam kelas saja, otak manusia juga perlu melakukan hal-hal yang kreatif agar dapat melatih otak kanannya,” ujar Grace, siswi kelas 9 SMP Recis, Kota Bogor.

Masih ditempat yang sama, Kepala SMP Recis, Agnes Atik Susilawati juga mengaku pihak sekolah sangat mendu­kung kegiatan yang dibuat oleh anak-anak OSIS SMP Recis ini. Meskipun pani­tia tidak me-organize sendiri, dan masih dibantu oleh guru-gurunya, namun Atik sangat bangga dengan semangat yang su­dah ditunjukan anak-anak diidknya itu.

“Dengan begini anak-anak mampu merancang sebuah acara besar, belajar me-organize sesuatu mulai dari konsep, mencari sponsor hingga menggalang dana sendiri dengan menjual makanan dan ker­ajinan tangan. Buat saya ini sudah luar bi­asa, apalagi acara seperti ini pertama kali dilakukan oleh SMP Recis,” papar Atik.

Senada dengan Grace, Atik juga meni­lai dengan membuat kegiatan seperti ini sama dengan pembelajaran di lapangan. Sebab belajar bukan hanya didalam ke­las, mereka bisa memiliki jiwa entrepre­neurship dalam satu event.

BACA JUGA :  Siapkan Sekolah Gratis, Sahira Hotels Group Gandeng PKBM Bakti Nusa

“Dengan acara seperti ini anak-anak tidak hanya mendapatkan ilmu mata pe­lajaran saja. Tetapi anak-anak memiliki banyak pengalaman dengan acara ini seperti belajar bertoleransi, belajar en­trepreneur, belajar bekerjasama dan be­lajar menghagai,” lanjut Atik.

Ia berharap, kedepannya kegiatan ini dapat berlangsung terus di bidang seni, apalagi potensi anak-anak juga bukan hanya di dunia kesenian. “Semoga di ke­sempatan yang akan datang, calon-calon panitia selanjutnya mampu membuat kegiatan yang sama dan bahkan lebih be­sar,” harapnya.

Kreatifitas yang dibuat anak-anak SMP Recis ini juga mendapatkan apresisasi dari Ello sebagai bintang tamu. Artis penyanyi ini cukup salut dengan apa yang dibuat oleh anak-anak SMP Recis, apa­lagi dengan kegiatan yang berhubungan dengan kesenian. “Saya pribadi tidak merayakan valen­tine, tetapi saya apresiasi dengan kegiatan anak-anak ini, apapun temanya. Apalagi ini baru pertama kali mereka buat acara kesenian seperti ini, dan ti­dak ada kata lebih awal untuk mem­buat suatu acara. Pokoknya lakukan hal seperti ini terus, buat konsep yang ba­gus, dengan begitu siapapun bintang tamunya mau mang­gung disini terus,” ungkap dia.

============================================================
============================================================
============================================================