BOGOR TODAY – Simpang jalan Ciawi atau tepatnya di depan Masjid Amaliah kampus Universitas Djuanda (Unida) Bogor banjir lantaran hujan yang terjadi pada Senin (19/10/2020) sore. Pantauan BogorToday.com, sekitar pukul 15.00 WIB, sekitar ruas jalan di simpang Ciawi tergenang air hujan setinggi mata kaki orang dewasa. Akibatnya, arus lalu lintas kendaraan tersendat. Menurut warga sekitar, Daud, bahwa banjir tersebut kerap terjadi di kala hujan turun. Hal itu, disebabkan karena tidak adanya resapan air di lokasi tersebut, sehingga air tidak mengalir dengan baik dan meluap ke jalan. “Luapan air ini sering terjadi kang, sudah lama. Jadi kalau hujan turun itu memang sering banjir. Bahkan kalau hujannya deras, air nya itu meluap dan masuk ke warung saya” ungkap Daud yang juga berpropesi pedagang kopi di sekitar masjid Amaliah.
BACA JUGA :  Baliho di Jalan Raya Sawangan Depok Roboh Diterjang Hujan Deras, Timpa Innova
============================================================
============================================================
============================================================