BOGOR TODAY – Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Katulampa di Desa Cibanon, Kecamatan Sukaraja, Kabu­paten Bogor, akan dirasakan manfaatnya oleh pelanggan PDAM Tirta Pakuan Kota Bogor dalam waktu dekat.

Hal tersebut menyusul telah dilakukannya penandatanganan berita acara serah terima operasional oleh Kepala Satuan Kerja Pengembangan SPAM Katulampa Kementerian PUPR Tanozisochi Lase dengan Direktur Utama PDAM Tirta Pakuan Deni Surya Sanjaya, di sela perayaan puncak HUT PDAM Tirta Pakuan ke-42 di SPAM Katulampa pada Sabtu 27 April 2019 lalu.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Kamis 28 Maret 2024

Penandatanganan tersebut juga disaksikan oleh Wali Kota Bogor Bima Arya, Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim, Sekda Kota Bogor Ade Sarip Hidayat dan jajaran direksi serta karyawan PDAM Tirta Pakuan.

Dalam sambutannya, Bima Arya berharap dengan serah terima SPAM Katulampa itu bisa mengoperasikan Water Treatment Plant (WTP) atau Instalasi Pengolahan Air (IPA) dan Reservoir yang mampu lebih maksimal melayani pelanggan.

BACA JUGA :  Turunkan Berat Badan dengan Air Lemon, Ini Dia 3 Cara Membuatnya

“Ini momentum yang sangat ditunggu oleh warga Bogor. Karena kalau ditanya kenapa air PDAM tidak mengalir, salah satu jawabannya adalah karena SPAM Katulampa ini belum beroperasi. Saya mengucapkan terimakasih kepada Kementerian PUPR karena memahami suasana kebatinan di Kota Bogor bahwa tempat ini harus terus beroperasi walaupun masih ada persoalan yang belum selesai,” ungkap Bima.

============================================================
============================================================
============================================================