gedung-BRIJAKARTA, TODAY – PT Bank Rakyat Indo­nesia Persero Tbk (BBRI) atau BRI mem­bukukan total penyaluran kredit BRIguna hingga akhir triwulan I-2016 mencapai sebesar Rp120,45 triliun. BRI siap men­goptimalkan penyaluran kredit BRIguna di masa mendatang dengan harapan kredit dimaksud terus meningkat.

“Untuk itu di 2016 ini, perseroan akan lebih meningkatkan porsi penyaluran kredit BRIguna,” kata Sekretaris Perusa­haan BRI, Hari Siaga Amijarso, di Jakarta, Rabu (18/5/2016).

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Kamis 18 April 2024

Dengan jumlah kredit sebesar Rp 120,45 triliun itu, penyaluran kredit BRIguna tumbuh sebanyak 113 persen dibandingkan dengan periode yang sama di 2015 yang mencapai sebesar Rp 107,06 triliun. BRI menargetkan sampai akhir 2016 dapat membukukan realisasi kredit BRIguna hingga sebesar Rp 130,28 triliun.

Sebelumnya di 2015, BRI telah meny­alurkan kredit serupa sebesar Rp 116,59 triliun. Hari menyebutkan untuk pinja­man consumer, produk yang saat ini menjadi andalan Bank BRI salah satunya adalah BRIguna. Selain pemanfaatannya yang bersifat multiguna, BRIguna dikenal akan proses pengajuannya yang mudah dan cepat. Dari sisi BRI, risiko kredit ber­masalahnya rendah.

============================================================
============================================================
============================================================