Tugu-CintaBOGOR TODAY – Penobatan Kota Bogor sebagai The Most Lovable City atau kota paling dicintai 2016, tampaknya begi­tu membekas di benak Waliko­ta Bima Arya. Sebagai pengin­gat, Bima kembali menggagas pembangunan tugu atau ka­wasan ikonik di Kota Hujan. Kali ini berupa tugu dan berta­juk Tugu Cinta.

BACA JUGA :  Pj.Bupati Bogor : Peringatan Nuzulul Quran Jadi Refleksi Pengamalan Nilai Al Qur’an Dalam Kehidupan Sehari-Hari

“Dengan dinobatkan­nya Kota Bogor sebagai The Most Lovable City 2016, ha­rus dimaksimalkan sebaik mungkin,” kata Bima, Senin (18/7/2016).

Soal lokasi tugu, Bima ma­sih mengkajinya. Tapi salah satu lokasi alternatif adalah di kawasan Taman Bogor, samp­ing rumah dinas walikota. Tugu Cinta nantinya akan menjadi salah satu bagian dari City Branding Kota Hujan.

BACA JUGA :  Pemkab Bogor Berkomitmen Tingkatkan Nilai MCP Pada Tahun 2024

“Jangan hanya sekadar per­ayaan kemenangan semata. Tapi semangat di dalamnya harus menyatu dengan pem­bangunan Kota Bogor. Kam­panye ini juga harus berlajut hingga setahun ke depan den­gan berbagai macam cara,” kata dia.

============================================================
============================================================
============================================================