rusdi-ASCIBINONG, TODAY-Ban­yaknya event kejuaraan yang digelar masing-masing cabang olahraga di Kabupaten Bogor, mencerminkan program pem­binaan di ‘Bumi Tegar Beri­man’ ini terus berjalan.

Event atau kejuaraan adalah sebagai upaya evaluasi para cabor sebelum bertem­pur pada Pekan Olahraga Dae­rah (Porda) XIII Jawa Barat, 2018 mendatang.

“Kejuaraan daerah khusus­nya, yang kerap digelar be­berapa cabor, adalah sebagai upaya kita untuk mengevalu­asi para atlet, serta kekuatan musuh dari daerah lain se­belum Porda nanti. Jelas ini sebagai langkah penting bagi setiap cabor di Kabupaten Bo­gor,” ujar Ketua Umum KONI Kabupaten Bogor HM. Rusdi AS, belum lama ini.

BACA JUGA :  Cemilan Simple dengan Cireng Empuk Renyah dengan Bahan Murah Meriah

Pentingnya para cabor un­tuk terus menggelar berbagai event adalah sebagai bentuk dari pola pembinaan dan me­nambah jam terbang para atlet.

“Kejuaraan akan mel­atih mental para atlet, serta penambahan jam terbang. Selain itu, melalui kejuaraan juga akan lahir bibit-bibit pu­tra daerah yang akan meng­harumkan nama wilayahnya,” sambungnya.

============================================================
============================================================
============================================================