Untitled-8GERBANG untuk melanjutkan jenjang ke perguruan tinggi sudah di depan mata. Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tinggal beberapa minggu lagi. Tidak hanya universitas negeri saja, hampir semua universitas baik negeri dan swasta membuka peluang yang sebesar-besarnya untuk menerima calon mahasiswa baru.

Oleh : Latifa Fitria
[email protected]

Sama halnya dengan Universitas Pakuan (Unpak) Bogor tengah melakukan tahap pendaftaran dan penyeleksian bakal calon mahasiswa terbaru. Tahun ini menyediakan kuota 4.000 kursi ma­hasiswa baru untuk semua jurusan.

“Jumlah ini masih sama dengan tahun lalu, namun angka ini juga masih bisa berubah. Karena tidak menu­tup kemungkinan kampus akan menerima calon ma­hasiswa meskipun sudah mencapai target 4.000,” ujar Rektor Unpak Bogor, Bibin Rubini saat ditemui BOGOR TODAY.

BACA JUGA :  Dedie Rachim Apresiasi Renovasi MCK SDN Semeru 6 Kota Bogor

Apalagi, menurut Bibin, setiap tahunnya jumlah ma­hasiswa baru di Unpak ini selalu meningkat. Meskipun data grafiknya tidak terlalu signifikan, tetapi peningka­tan itu selalu terjadi. “Grafik penerimaan dan peminat mahasiswa baru itu terus naik,” tambahnya.

Untuk mengatasinya, masih kata Bibin, Unpak tidak perlu lagi merasa resah. Pasalnya untuk memenuhi ke­butuhan kegiatan pendidikan, Unpak sudah memper­siapkan satu gedung baru yang siap dihuni oleh maha­siswa baru.

Gedung baru yang memiliki ketinggian 10 lantai itu merupakan sarana prasarana terbaru milik Unpak yang didalamnya mencakup 56 ruang perkuliahan, aula, ruang kantor, foodcourt, dan basemen untuk area parkir.

BACA JUGA :  Dedie Rachim Apresiasi Renovasi MCK SDN Semeru 6 Kota Bogor

Bibin menyebutkan, ge­dung yang baru dibangun ini menjadi gedung ke 11 dari total gedung yang sudah ada disini. Gedung itu akan mem­fungsikan sebanyak 56 ruang perkuliahan bagi mahasiswa, dan rencananya para mahasiswa baru akan menempati gedung tersebut.

“Gedung baru ini akan menampung sekitar 3.000 mahasiswa. Kami berharap dengan adanya gedung ini, akan memenuhi ke­butuhan mahasiswa,” ucapnya.

Bibin mengungkapkan, pembangunan gedung itu merupakan pertaruhan reputasi bagi dirinya, karena demi meningkatkan kebutuhan sarana prasarana untuk para mahasiswa, Universitas Pakuan tetap merealisasi­kan obsesinya untuk memiliki gedung berlantai 10 yang juga akan menjadi andalan kedepannya.(*)

============================================================
============================================================
============================================================