Jakarta Today – Satu anak Sekolah Teknik Menengah (STM) menjadi sorotan warganet setelah menunjukkan aksi berani, mengajak duel aparat kepolisian.

Video tentang anak STM itu kini viral di media sosial hingga disaksikan lebih dari 29 ribu kali, Selasa (1/10/2019).

Dalam rekaman berdurasi 19 detik yang diunggah akun @faalwi_alwi, seorang anak STM berjaket hitam terlihat menantang barisan aparat kepolisian yang ada di hadapannya, di lokasi yang tidak diketahui secara pasti.

Juru kamera di lokasi kejadian pun seketika menyorot ulah anak STM yang cukup bernyali tersebut. Terdengar, anak STM ingin berduel dengan aparat kepolisian tanpa senjata alias tangan kosong.

BACA JUGA :  Lokasi SIM Keliling Kabupaten Bogor, Senin 25 Maret 2024

Dikutip dari Suara.com, “Tangan kosong kalau berani. Apa? Lo nggak seneng sama gua?” kata anak STM kepada seorang polisi di depannya.

Petugas pun berusaha untuk menghentikan ulah anak dengan isyarat telapak tangan terbuka.

Beruntung, aksi emosional anak STM itu tak berlangsung lama, lantaran ia berusaha ditenangkan dan ditarik mundur oleh teman-temannya yang ada di belakang.

BACA JUGA :  Resep Membuat Botok Ayam untuk Menu Sahur dan Berbuka, Dijamin Lezat Bikin Nagih

“Udah…udah,” kata seseorang sembari menarik mundur anak STM.

Tak ayal, video anak STM itupun dibanjiri komentar dari warganet. Tak sedikit dari mereka yang justru memberikan pujian setelah melihat nyali anak STM.

Diketahui, pada Senin (30/9/2019) sejumlah pelajar di bilangan Jakarta dan sekitarnya mengikuti aksi demonstrasi di kawasan Parlemen Senayan.

Namun, aksi mereka berujung ricuh di sejumlah titik hingga aparat kepolisian menembakkan gas air mata.(net)

============================================================
============================================================
============================================================