LIVERPOOL TODAY – Takumi Minamino membuat sejarah sebagai pemain Jepang pertama yang tampil bersama Liverpool. Debutnya mengingatkan kita pada Virgil van Dijk, tetapi kedua pemain beda nasib di awal kiprahnya bersama Si Merah.

Minamino merupakan pembelian pertama Liverpool sejak kedatangan Van Dijk di bursa transfer musim dingin Januari 2018 lalu. Uniknya, kedua pemain melakoni debut pada tanggal yang sama -dan melawan tim yang sama.

BACA JUGA :  Menu Sarapan dengan Cah Kangkung Bawang Putih yang Harum Menggugah Selera

Van Dijk pertama kali diturunkan Liverpool ketika melawan Everton di putaran ketiga Piala FA, 6 Januari 2018. Persis dua tahun kemudian, Liverpool untuk kali pertama memainkan Minamino -juga ketika menghadapi Everton di Piala FA, 6 Januari 2020.

Bedanya, Van Dijk membuat debut cemerlang dengan mencetak gol di menit-menit akhir. Sekaligus membuat The Reds menang dramatis atas Everton. Sebaliknya, debut Minamino bersama Liverpool justru tidak mentereng.

BACA JUGA :  Oknum Polisi Tega Cabuli Anak Tiri di Surabaya Berkali-Kali

Pemain 24 tahun asal Jepang itu tampil sebagai starter, tetapi tidak mendapat banyak bola. Di babak kedua, Minamino akhirnya ditarik keluar oleh Juergen Klopp untuk diganti posisinya dengan Alex Oxlade-Chamberlain.

============================================================
============================================================
============================================================