BABAKANMADANG TOADY – Warga Perumahan Sentul City (SC) benar-benar dibuat repot gara-gara pasokan air PDAM Tirta Kahuripan terganggu akibat banjir pekan lalu. Mereka mengaku bersyukur dan memberikan apresiasi atas sigapnya PT Sukaputra Graha Cemerlang (SGC), pengelola Township Management kawasan hunian Sentul City yang membantu warga memasok air.

BACA JUGA :  Untuk Tangani Hidrasi, Lebih Bagus Air Lemon atau Air Kelapa? Simak Ini

Elvira Yuanita (38), warga perumahan SC bercerita betapa paniknya dia ketika pasokan air mampet.

“Saya mempunyai banyak binatang di rumah jadi saya butuh air yang sangat banyak untuk memenuhi kebutuhan air peliharaan saya,” katanya.

BACA JUGA :  Kunjungi 8 Tempat Wisata Pantai Dekat Jakarta Ini dengan Keluarga saat Libur Hari Raya

Dia mengaku sangat terbantu oleh SGC yang menyediakan pasokan air untuk warga. “SGC cepat sekali bertindak dengan menyebarkan informasi melalui SMS Blast ke setiap warga menginformasikan akan adanya gangguan air dari PDAM Kabupaten bogor,” ujarnya.

============================================================
============================================================
============================================================