81add3d5-a4a6-4ea8-8889-8486721cec8cCHICAGO, Today – Golden State Warriors meraih kemenangan telak atas lawannya Chicago Bulls. Warriors menaklukan Bulls dengan angka 125-94 di United Center, Chicago.

Melansir dari USA Today, Kamis (21/1/2016), Warriors yang dua hari lalu mencukur Cavaliers, kembali menang dengan meyakinkan. Mereka tercatat ha­sil terbaik di liga dengan membuat 20 ke­menangan dan baru empat kali kalah.

Stephan Curry mencetak double-dou­ble setelah mencatat 25 poin, 11 assists dan tujuh rebound di laga itu. Sedangkan rekannya, Klay Thompson juga menjadi mesin poin Warriors dengan 20 poin.

Untuk kubu Bulls, Derrick Rose mem­berikan 29 poin bagi timnya. Diikuti Jim­my Butler dengan memperoleh 23 poin.

Pada kuarter pertama Warriors me­mimpin 63-44 hingga memasuki half time. Pada kuarter terakhir Curry dan kawan-kawan melanjutkan dominasi mer­eka untuk mengamankan kemenangan.

BACA JUGA :  Erik Ten Hag Tinggalkan Konferensi Pers Usai Laga Bournemouth vs MU

Saat ini Warriors masih memimpin klasemen wilayah Barat dengan catatan kemenangan sebanyak 39 kali dan men­galami kekalahan hanya empat kali.

Bulls sendiri tampil seolah tanpa per­lawanan menghadapi Warriors. Di kuar­ter pertama, mereka langsung tertinggal 20-4.

Perlahan tapi pasti, pemainnya sep­erti Derrick Rose, Pau Gasol, dan Jimmy Butler mulai mendulang poin demi poin yang sayangnya gagal sudah sedikit ter­lambat.

“Ini memalukan. Kami berhenti berkomunikasi saat berada di lapangan. Anda bisa dengan mudah mengatakan tidak ada komunikasi di kedua sisi bola. Satu-satunya hal yang bisa kita lakukan adalah belajar,” ucap Rose dilansir ESPN.

Dari pertandingan lainnya, Cleveland Cavaliers kembali ke jalur kemenangan setelah dua hari lalu dipermalukan oleh Warriors, 98-132. Tandang ke Barclays Center, Brooklyn, Cavaliers pulang den­gan kemenangan 91-78 atas Nets.

BACA JUGA :  Jadwal Pertandingan Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Kevin Love dan Tristan Thompson mencatat double-double untuk Cava­liers. Love membukukan 17 poin dan 18 rebound, sementara Thompson me­nyumbang 14 poin dan 10 rebound.

“Anda harus merespons setelah laga sulit seperti malam itu. Saya bukan satu-satunya, saya merasa banyak pe­main bermain dengan lebih banyak energi dan menampilkan­nya, tapi cuma ada satu cara Anda bisa bangkit dari per­tandingan tera­khir yang saya le­wati,” ujar Love seperti dikutip ESPN.

Semen­tara itu, LeB­ron James mencatat 17 poin, satu rebound, dan lima assist. James diistira­hatkan di kuarter keempat meng­ingat Los Angeles Clippers akan bertamu pada hari Jumat (22/1) WIB besok.

Cavaliers memun­caki klasemen Wilayah Timur dengan catatan menang-kalah 29-11.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================