minolRUMPIN, TODAY – Tekan angka kriminalistas dan kejahatan pencurian kendaraan bermotor khususnya roda dua, jajaran kepolisian Resor Bogor menggelar operasi razia minuman beralkohol (Minhol) dan kendaraan motor bodong (tanpa dilengkapi surat-suat kendaraan).

” Razia minuman beralkohol dengan cara menyisisr warung-warung yang diduga menjual minuman keras. kami berhasil mengamankan puluhan botol minuman keras yang belum terjual oleh pemilik warung,” tutur Kapolsek Rumpin, Kompol Parmin.

BACA JUGA :  Halalbihalal ASN Kota Bogor, Bima Arya Titip Tetap Berjuang Untuk Kebaikan

Razia Minuman beralkohol ini, lanjut Parmin, dapat mengurangi tingkat kejahatan di wilayah hukum Kecamatan Rumpin, yang diakibatkan mengkonsumsi minuman keras dengan dosis tidak teratur.

Sementara itu, sasaran dalam razia kendaraan bermotor, yaitu yang tidak memiliki kelengkapan surat-surat alias bodong dan pengguna kendaraan yang tidak menggunakan helm.

BACA JUGA :  Briefing Staf Terakhir Bersama Wali Kota Bogor, Ini Kata Bima Arya dan Dedie Rachim

“Kegiatan ini bertujuan meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu-lintas dan agar masyarakat sadar akan pentingnya pemanfaatan helm saat berkendara bagi para tukang ojek di jalan raya Gobang, Desa Gobang, Kecamatan Rumpin dan juga untuk meminimalisisr penggunaan motor bodong,” tandasnya (Diyon/KTR)

 

============================================================
============================================================
============================================================