92373421JAKARTA, Today – PT Waskita Be­ton Precast Tbk menawarkan harga saham perdana dalam Initial Public Offering (IPO) di kisaran Rp 400- 500 per lembar saham. Anak usaha Waskita Karya ini menawarkan 10.544.463.000 lembar saham ke publik atau setara dengan 40% mod­al ditempatkan dan disetor penuh setelah penawaran umum.

Waskita Beton Precast menun­juk tiga penjamin plaksanaa emisi efek, yaitu PT Bahana Securities, PT Danareksa Sekuritas, PT Man­diri Sekuritas. Public expose dan due diligence meeting dijadwalkan berlangsung pada 10 Agustus 2016 sedangkan penawaran awal (book building) pada 10-26 Agustus 2016. Dana yang ditargetkan terkumpul pada penawaran umum saham per­dana ini sekitar Rp 5,2 triliun. Dana yang didapatkan dari penawaran saham umum perdana kali ini akan digunakan perseroan untuk tamba­han capital expenditure (capex) dan tambahan modal kerja.

BACA JUGA :  Hilang Sejak Lebaran, Lansia Penderita Stroke Ditemukan di Dalam Sumur

“Target IPO 40% atau minimal Rp 4 triliun. Kita tawarkan Rp 400- Rp 500 per lembar saham,” jelas Direktur Utama Jarot Subana saat penawaran saham perdana di Hotel Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, Rabu (10/8/2016).

BACA JUGA :  KUSTA, KENALI PENYAKITNYA RANGKUL PENDERITANYA

Dana yang didapatkan perseroan dari IPO akan digunakan perseroan sebesar 44% untuk capital expen­diture (capex) atau belanja modal dan sebesar 56% untuk tambahan modal kerja. Setelah berhasil men­catatkan namanya di papan Bursa Efek Indonesia (BEI), perseroan akan membangun total 4 pabrik tamba­han pembuatan beton yang dimulai tahun ini sampai tahun 2017.

============================================================
============================================================
============================================================