Untitled-13Zinedine Zidane benar-benar membuat wajah persepakbolaan Spanyol, khususnya Real Madrid berubah. Kurang dari sepekan memimpin Cristiano Ronaldo Cs, Zizou langsung membuat mata para pecinta sepakbola tertuju para pria Prancis itu.

Oleh : RISHAD NOVIANSYAH
[email protected]

Kemenangan 5-0 atas Deportivo La Coruna akhir pekan lalu tidak semata-mata hanya kualitas teknis yang dimiliki El Real jauh lebih baik ketimbang sang lawan, namun permainan mereka jauh lebih baik ketimbang saat ditan­gani Rafael Benitez.

Bahkan, debutnya menjadi mentor para bintang keras kepala di skuad Los Blancos adalah yang terbaik untuk seorang manajer sejak 1959. Zidane pun menikmati tepuk tan­gan dari para fans Real Madrid di awal per­tandingan pertamanya, yang menghasilkan banyak gol, sepak bola indah dan statistik untuk pertandingan pertama yang belum pernah terlihat selama lebih dari 50 tahun di Santiago Bernabeu.

Ini adalah debutan terbaik kedua bagi seorang manajer pada seluruh sejarah klub raksasa Real Madrid. Menurut situs resmi klub, sejak musim pertama Real Madrid di liga pada musim 1928-1929, hanya Manuel Fleitas Solich yang mencatatkan skor yang lebih baik di pertandingan pertamanya ber­tugas, yakni kemenangan 7-1 atas Real Betis.

BACA JUGA :  Kompetisi Mobil RC, Salurkan Hobi di Bulan Ramadan

Jadi kemenangan 5-0 atas Deportivo La Coruna itu menyebabkan kemenangan 7-1 atau selisih 6 gol yang tercipta pada tahun 1959 masih akan bertahan sampai hari per­tama manajer Real Madrid berikutnya, jika ada. Manajer post Zinedine Zidane.

Tepuk tangan meriah dan sorakan du­kungan terdengar di Santiago Bernabeu saat nama Zinedine Zidane diumumkan melalui pengeras suara. Kemenangan besar didapat El Real malam itu. Sebuah era baru diyakini sudah datang. Sejak awal musim ini di Santia­go Bernabeu lebih banyak terdengar sorakan dan siulan bernada mencemooh. Suara-suara sumbang keluar dari banyak suporter El Real yang ditujukan pada Rafael Benitez serta Flo­rentino Perez. Atas banyak alasan dua sosok itu banyak dipermasalahkan Madridista se­dari pekan-pekan awal La Liga Primera.

Zizou sendiri telah jadi kesayangan pub­lik Bernebeu sejak masih aktif bermain, rasa cinta tersebut belum hilang sampai Minggu (10/1/2016) dinihari WIB kemarin. Sorakan dan tepuk tangan hangat mengiring Zizou sejak dari belum keluar dari lorong ganti pe­main hingga terduduk di kursi bench.

Datangnya era baru itu diperkuat oleh ungkapan gelandang El Real, Isco yang tidak mampu menyembunyikan rasa bahagia usai mengantar Los Blancos meraih kemenangan telak 5-0 atas Deportivo La Coruna.

BACA JUGA :  Kecelakaan di Sintang Truk Tangki dan Motor Tabrakan, Tewaskan 2 Emak-Emak

Dalam pertandingan itu, Zidane mema­sang Isco sebagai starter. Itu menunjukkan kepercayaan sang pelatih baru terhadap pemainnya. Setelah kemenangan telak terse­but, Isco mengungkapkan isi hatinya melalui Twitter dengan menulis: “Senang dengan kemenangan dan gembira bisa kembali me­nikmati sepakbola.”

Namun, bagaimanapun juga, setelah itu dia membantah kicauannya tersebut menun­jukkan bahwa ia memiliki masalah dengan mantan pelatih El Real, Rafael Benitez.

“Saya mengacu pada kesempatan ber­main setelah sekian lama, Rafa sosok pro­fesional hebat dan saya mendoakan dia mendapatkan yang terbaik. Peluk untuk semuanya,” tandasnya.

Senada, Luca Modric pun mengakui datangnya Zidane telah memberi efek besar dan positif dalam kamar ganti El Real. Meski bersimpati kepada Benitez, Modric mendu­kung keputusan klub untuk memberhenti­kan mantan pelatih Napoli itu.

“Saya merasa kasihan kepada Rafa dan saya ingin berterima kasih untuk semua ker­ja kerasnya, tapi kalau boleh jujur, saya pikir perubahan sudah memberi dampak bagus,” ujar Modric seperti dilansir Marca.

“Ketika Anda kalah, kadang seseorang harus menanggungnya, tapi Anda hanya perlu membandingkan pertandingan ini (melawan Deportivo) dengan yang sebelum­nya, untuk melihat perbedaannya,” lanjut­nya.

(*/Net)

============================================================
============================================================
============================================================