Untitled-12MEDAN TODAY – Sebanyak 50 dokter foren­sik akan melakukan proses identifikasi ter­hadap korban kecelakaan pesawat Hercules C-130 di Medan, Sumatera Utara (Sumut). Dokter-dokter itu merupakan tim gabungan dari beberapa instansi.

Kepala Bidang Dokkes Polda Sumatera Utara Kombes Pol Setyo Purwanto yang juga ketua tim menyatakan, pihaknya saat ini su­dah bersedia di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji Adam Malik. Semua peralatan pendukung juga sudah siap. “Kami sudah siap. Saat ini kan sedang tahap labelling, mungkin besok baru mulai proses identi­fikasi,” kata Setyo Purwanto di RSUP Haji Adam Malik, Jalan Bungalow, Medan, Selasa (30/6/2015) malam.

BACA JUGA :  Kecelakaan Pemotor Tewas Mengenaskan Tergeletak di Jalan Poros Trans Sulawesi, Korban Tabrak Lari

Disebutkan Setyo, para dokter yang ter­gabung dalam timnya berasal dari berbagai instansi. Selain dari Polda Sumut, juga dari RSUP Haji Adam Malik, RSU Pirngadi dan juga dari Mabes Polri. “Ada tujuh personel dari Mabes Polri yang ikut membantu,” kata Setyo.

BACA JUGA :  Melahirkan di Kamar Kos, Siswi SMK di Kupang Sembunyikan Bayi Meninggal dalam Koper

Pesawat Hercules yang jatuh di Medan membawa 101 penumpang dan 12 awak. Se­luruhnya dilaporkan meninggal dunia. Selain itu ada juga korban lain, yakni warga yang be­rada di lokasi saat pesawat jatuh. Jumlahnya belum dipastikan.

(Yuska Apitya/net)

============================================================
============================================================
============================================================