Untitled-1BANDUNG, TODAY – Kapten Tim PERSIB, Atep menyambut baik bergulirnya TSC 2016. Turnamen yang digagas Gelora Tri­sula Semesta (GTS) ini resmi diluncurkan di Hotel Mulia Senayan, Senin (18/4/2016) lalu.

Selain mendoakan timnya dapat meraih hasil maksimal, pemain bernomor punggung 7 ini berharap gelaran turnamen juga dapat berjalan sesuai jadwal.

“Keinginan kita untuk melakukan kom­petisi berjalan lancar, semoga tidak ada halangan lagi dan tidak ada permasalahan lagi di dalam pelaksanaannya,” ucapnya, Selasa (19/4/2016).

Rencananya, turnamen ini diawali oleh laga perdana, Persipura Jayapura kontra Persija Jakarta. Atep mewakili teman-temannya pun menyempatkan hadir saat peluncuran jersey dan perkenalan tim.

BACA JUGA :  Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa, Jumat 12 April 2024

“Yang pasti senang dan bahagia sudah ada harapan pastinya, kalau sudah dilun­curkan kan berarti kemungkinan besar TSC akan digelar,” ujarnya.

Mengenai tim kata dia, tidak ada yang terlalu diunggulkan untuk juara, termasuk Persib. Pasalnya, sebanyak 18 tim baru saja bangkit dan membentuk tim baru. Hanya beberapa klub saja yang aktif mengikuti turnamen selama tak ada kompetisi.

Artinya menurut pemain asal Cianjur ini, peta persaingan di TSC sangatlah mer­ata. Walau demikian, Atep menganggap se­luruh tim harus diwaspadai. Termasuk tim yang tidak sama sekali ikut di turnamen singkat di beberapa waktu lalu. Karena ini akan menjadi pekerjaan rumah karena be­lum diketahui seperti apa kekuatannya.

BACA JUGA :  Justin Hubner Siap Perkuat Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024

“Hampir merata krn mayoritas semua pesertanya adalah tim baru termasuk Arema yang kemarin juara kan tim baru, Sriwijaya juga. Jadi belum ada yang terlalu diunggulkan, yang pasti semua harus di­waspadai,” beber Atep pada Rabu (20/4) di Mes Persib.

Lebih lanjut pemain yang ahli diposisi winger itu menambahkan, Sriwijaya FC dan Arema adalah satu dari sekian banyak tim yang terdepan paling siap berburu ge­lar.

“Yang sudah pengalaman bertanding sih Sriwijaya, Arema, itu tim yang lebih siap yang menurut saya harus diwaspadai juga,” tandasnya.

(Imam/net)

============================================================
============================================================
============================================================