Untitled-25SERANG, TODAY-Kesebela­san Persikabo yang saat ini lebih dikenal dengan nama Persikabo Perjuangan mampu memetik poin penting saat menahan imbang tanpa gol Peserang Seran di Stadion Maulana Yusuf, Serang Bant­en, akhir pekan lalu.

Sejak kick off babak pertama, arsitek Persikabo Perjuangan, Abdush Sobur langsung mengintrusikan para pemainnya untuk terus menekan pertahanan lawan.

Serangan bergelombang para pemain Persikabo Per­juangan yang digalang Mu­nadi mampu merepotkan lini belakang Perserang yang saat ini diarsiteki Iskandar Jalil.

BACA JUGA :  Simak Daftar Pebulu Tangkis Indonesia di Thomas Cup dan Uber Cup 2024

Satu poin yang diraih Persikabo Perjuangan atas Perserang Serang setidaknya jadi modal penting bagi Per­sikabo saat menjamu Beng­kulu FC nanti.

“Luar biasa, kami dan para pemain merasa puas dan bangga bisa menahan Perserang yang saat ini masuk kategori tim yang bertabur bintang. Satu poin ini akan jadi pelecut mental para pemain untuk memetik poin penuh saat menjamu Beng­kulu FC habis lebaran nanti,” ujar Abdush Sobur.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia Optimis Raih Poin di Laga Piala Asia U-23 Lawan Australia

Sementara itu, Tedy Mu­lya alias Tedoy yang turut mendampingi Persikabo Perjuangan bertandang ke Serang mengatakan sangat puas dan bangga melihat permainan yang diperagakan Munadi cs saat menahan im­bang tuan rumah.

“Sebagai elemen support­er, saya merasa bangga dengan raihan satu poin di kandang la­wan. Ini menunjukan mentali­tas para pemain tetap solid dan loyalitasnya tak perlu diragu­kan lagi. Bravo Persikabo Per­juangan,” tandasnya. (Imam)

Bagi Halaman
============================================================
============================================================
============================================================